Find Us On Social Media :

8 Makanan Terlarang yang Wajib Dihindari (1)

By Lila Nathania, Sabtu, 8 Agustus 2015 | 14:00 WIB

8 Makanan Terlarang yang Wajib Dihindari (1)

Intisari-Online.com - Sesekali kita mungkin ingin memanjakan diri dengan makanan tak sehat. Namun delapan makanan terlarang ini sebaiknya Anda hindari kecuali benar-benar terpaksa.

1.Keju Amerika

Keju Amerika sebenarnya sama sekali tidak mengandung keju. Kebanyakan produk keju yang dibuat oleh perusahaan Amerika terbuat dari lemak susu protein susu, pewarna makanan, dan garam. Lemak dalam keju ini biasanya juga sangat tinggi mengalahkan daging.

2. Daging yang diproses dengan nitrat

Di Amerika banyak daging ham, salami, bacon, atau hot dog yang diproses dengna nitrat atau nitrit. Daging olahan ini sangat tidak sehat sebab mengandung sodium 400% lebih banyak dari daging biasa dan pengawetnya pun 50% lebih banyak. Bahan nitrat sendiri sering dikaitkan dengan kasus penyakit kanker.

3. Margarin

Banyak orang mengira margarin lebih baik dari mentega karena terbuat dari minyak tumbuhan. Sayangnya, margarin sendiri mengandung kadar garam tinggi sera lemak trans yang berbahaya bagi tubuh. Trans fat adalah zat yang menyebabkan naiknya kadar kolesterol dalam darah serta meningkatkan risiko penyakit jantung. Untuk memasak, lebih baik gunakan minyak zaitun sebagai pengganti margarin.

4. Minuman bersoda

Semua orang pasti sudah tahu bahwa soda memang tak baik untuk tubuh. Sekaleng minuman bersoda mengandung 10 sendok teh gula. Selain menyebabkan diabetes, konsumsi gula dalam jumlah besar juga dapat memicu beberapa kanker. Pewarna karamel dalam sekaleng soda pun akan meningkatkan risiko terkena kanker seseorang hingga 58%.

Itulah empat makanan terlarang yang sebaiknya selalu Anda hindari.

(harpersbazaar.com)