Find Us On Social Media :

Telisik 10 Manfaat Kesehatan Kacang Walnut! (2)

By Monalisa Darwin D, Sabtu, 23 Januari 2016 | 07:00 WIB

Telisik 10 Manfaat Kesehatan Kacang Walnut! (2)

Intisari-Online.com - Beberapa coklat batang menambahkan kacang walnut ke dalamnya, namun tidak hanya sebagai penghias karena ternyata paling tidak ada 10 manfaat kesehatan kacang walnut jika kita mengonsumsinya. Yuk, telisik manfaat baiknya!

6. Baik untuk kehamilan

Wanita hamil membutuhkan banyak nutrisi, termasuk kelompok vitamin B, seperti asam folat, ribloflavin, tiamin, dan lainnya. Nah, kacang walnut mengandung vitamin B tersebut yang tinggi, sehingga kacang walnut juga direkomendasikan untuk dikonsumsi pada ibu hamil.

7. Kandungan mineral

Kacang walnut kaya akan mineral dan nutrisi, seperti mangan, kalium, seng, kalsium, zat besi, magnesium, selenium, dan tembaga. Dimana semua kandungan tersebut akan memenuhi kebutuhan tubuh, termasuk perkembangan sperma dan asam sintesis.

8. Melawan sembelit

Kacang walnut juga dapat dikonsumsi bagi kita yang mengalami masalah susah buang air besar, karena ia dapat berperan sebagai laksatif, yaitu akan membantu melawan sembelit. Masukkan kacang walnut ke dalam camilan sehari-hari, maka akan menjaga pencernaan yang tetap lancar.

9. Baik untuk kecantikan

Beberapa produk kecantikan atau kosmetik mengandung kacang walnut, karena mereka memiliki sifat zat yang baik untuk melindungi kulit agar tidak kering. Selain itu juga, kacang walnut juga sudah lama digunakan dalam terapi pijat serta bahan untuk aromaterapi.

10. Baik untuk kesehatan secara keseluruhan

Kacang walnut atau kenari merupakan sumber vitamin, nutrisi, dan mineral, sehingga secara keseluruhan baik untuk kesehatan kita. Mereka dapat meningkatkan pertumbuhan dan perkembangan tubuh. Walnut menurunkan risiko penyakit berbahaya, seperti kanker usus, tekanan darah tinggi, dan semacamnya.

Sekarang kita sudah mengetahui 10 manfaat kesehatan kacang walnut, jadi jangan lupa untuk menyediakan kacang walnut untuk dikonsumsi, ya! (magforwomen.com)