Arti Firasat Bersin Menurut Primbon Jawa, Tanda Keberuntungan?

Khaerunisa

Penulis

Ilustrasi. Arti firasat bersin menurut Primbon Jawa.

Intisari-Online.com - Ternyata ada arti firasat bersin menurut Primbon Jawa.

Berbagai peristiwa sehari-hari dapat memiliki arti tersendiri menurut Primbon Jawa.

Bisa jadi peristiwa yang Anda alami merupakan suatu pertanda menurut Primbon Jawa.

Primbon merupakan kitab warisan leluhur Jawa yang berorientasi pada relasi antara kehidupan manusia dan alam semesta.

Kitab tersebut memuat berbagai macam catatan tentang kehidupan manusia, termasuk kehidupan sehari-hari.

Salah satu yang dilakukan masyarakat Jawa dengan Primbon adalah memprediksi arti dari suatu kejadian yang terjadi sekarang.

Dalam istilah yang lebih umum, primbon Jawa juga dapat digantikan dengan istilah 'ilmu titen'.

Pernahkah Anda mengalami bersin tak wajar, misalnya berkali-kali di siang hari?

Penasaran apa arti firasat bersin di siang hari menurut Primbon Jawa?

Berikut ini berbagai arti firasat bersin menurut Primbon Jawa:

Baca Juga: Firasat Telinga Berdenging Menurut Primbon Jawa, Ini Artinya Jika Terjadi Pagi Hari

Siang hari

Bila bersin tidak wajar pada pukul 11-12 siang, pertanda akan ada tamu yang berniat buruk dan berkata kasar.

Bila bersin tidak wajar pada pukul 1-2 siang, pertanda akan mendapatkan kebaikan dan keberuntungan.

Sore hari

Bila bersin tidak wajar pada pukul 3-4 sore, pertanda akan ada perselisihan dan pertengkaran.

Bila bersin tidak wajar pada pukul 5-6 sore, pertanda akan kedatangan tamu yagn tidak membawa manfaat dan banyak omong.

Malam hari

Bila bersin tidak wajar pada pukul 7-8 malam, pertanda akan segera mendapatkan jodoh atau pasangan.

Bila bersin tidak wajar pada pukul 9-10 malam, pertanda akan ada pencurian dan si maling akan tertangkap beramai-ramai.

Bila bersin tidak wajar pada pukul 11-12 malam, pertanda akan mendapatkan jodoh.

Baca Juga: Salah Satunya Ceritakan Kasus Pembunuhan Berantai Paling Heboh Korsel, Ini Film-film yang Disutradari Bong Joon-Ho

Pagi hari

Bila bersin tidak wajar pada pukul 1-2 dini hari, pertanda akan berjumpa dengan seorang perempuan.

Bila bersin tidak wajar pada pukul 3-4 pagi, pertanda akan ada tamu yang membawa keberuntungan dan rezeki.

Bila bersin tidak wajar pada pukul 5-6 pagi, pertanda akan mendapatkan kebahagian dan kesejahteraan.

Bila bersin tidak wajar pada pukul 7-8 pagi, pertanda akan mendapatkan rezeki dan pangan yang berlimpah.

Bila bersin tidak wajar pada pukul 9-10 pagi, pertanda akan kedatangan tamu yang berniat baik.

Itulah arti firasat bersin menurut Primbon Jawa.

Ternyata, bersin di siang hari salah satunya diartikan sebagai pertanda akan memperoleh keberuntungan. Selain itu arti firasat bersin dapat berbeda menurut jam terjadinya.

Peristiwa itu pun dapat memiliki arti baik maupun buruk menurut Primbon Jawa.

Tentunya Anda bisa mempercayai maupun tidak hal tersebut. Anda juga dapat menganggapnya sebagai tambahan pengetahuan untuk melestarikan warisan leluhur budaya bangsa.

Baca Juga: Penyebab Kematian Marianne Bachmeier, Ibu yang Habisi Nyawa Pembunuh Anaknya

(*)

Artikel Terkait