Find Us On Social Media :

Ular Masuk Rumah Pertanda Apa Menurut Primbon Jawa? Simak Berikut Ini

By Khaerunisa, Rabu, 11 Januari 2023 | 12:45 WIB

Ilustrasi. Ular masuk rumah pertanda apa menurut Primbon Jawa?

Intisari-Online.com - Ular masuk rumah pertanda apa menurut Primbon Jawa? Simak berikut ini.

Primbon merupakan kitab warisan leluhur Jawa yang berorientasi pada relasi antara kehidupan manusia dan alam semesta.

Primbon Jawa merupakan konsep atau ilmu yang digunakan para leluhur untuk mengartikan sesuatu dengan cara mengamati beberapa kejadian yang sejenis atau berpola sama.

Sehingga, dengan ilmu tersebut masyarakat Jawa akan memprediksi arti dari suatu kejadian yang terjadi sekarang.

Dalam istilah yang lebih umum, primbon Jawa juga dapat digantikan dengan istilah 'ilmu titen'.

Ular masuk rumah memiliki arti tersendiri menurut Primbon Jawa.

Peristiwa tersebut dianggap menjadi pertanda adanya hal yang akan terjadi.

Pernah mengalaminya? Mungkin Anda bertanya-tanya apa arti peristiwa tersebut.

Inilah arti ular masuk rumah menurut Primbon Jawa.

1. Pertanda terhindar dari bahaya

Kehadiran ular di dalam rumah bisa menyiratkan bahwa pemilik rumah akan terhindar dari bahaya dan musibah jika ular tersebut ketahuan masuk oleh pemilik rumah.

Baca Juga: Firasat Bersin Menurut Primbon Jawa, Simak Berikut Ini