Find Us On Social Media :

Tak Melulu Tanggal 1 Januari, Begini Sejarah Malam Tahun Baru

By Mentari DP, Sabtu, 31 Desember 2022 | 09:00 WIB

Sejarah Malam Tahun Baru.

Intisari-Online.com - Tahukah Anda bagaimana sejarah Malam Tahun Baru?

Seperti diketahui nanti malam kita akan merayakan Malam Tahun Baru 2023.

Namun rupanya tidak banyak orang yang tahu bagaimana sejarah Malam Tahun Baru.

Begini sejarah Malam Tahun Baru hingga menjadi salah satu hari libur paling terkenal di dunia.

Dilansir dari resolutiondenver.com pada Sabtu (31/12/2022), perayaan Tahun Baru pertama yang diketahui dimulai sekitar tahun 2000 SM di Mesopotamia.

Ini terjadi pada saat titik balik musim semi, yaitu menjelang akhir Maret.

Orang Babilonia mengadakan festival keagamaan bernama Akitu yang diambil dari istilah Sumeria untuk jelai.

Mereka akan melakukan berbagai ritual, yang akan berlangsung selama 11 hari.

Selain merayakan Tahun Baru, Atiku juga menandai saat Marduk, dewa langit Babilonia, mengalahkan Tiamat, dewi laut yang jahat.

Sementara itu, Tahun Baru bagi orang Persia, Mesir, dan Fenisia akan dimulai pada titik balik musim gugur.

Orang Yunani biasa merayakan Tahun Baru selama titik balik matahari musim dingin.

Baca Juga: Arti dan Perhitungan Weton Jodoh Untuk Rumah Tangga Anda dan Pasangan