Find Us On Social Media :

Tujuh Kegunaan Madu yang Mungkin Belum Kita Ketahui

By Monalisa Darwin D, Minggu, 15 Mei 2016 | 06:00 WIB

Tujuh Kegunaan Madu yang Mungkin Belum Kita Ketahui

Intisari-Online.com - Madu adalah pemanis alami yang dihasilkan oleh lebah madu. Madu alami sudah tidak diragukan khasiatnya bagi kesehatan, kecantikan, serta makanan. Namun, berikut ini adalah tujuh kegunaan madu yang mungkin belum kita ketahui selama ini:

1. Menjaga kesehatan kulit

Madu digunakan untuk melembabkan kulit kering serta membuat kulit lebih bercahaya. Pijat wajah dengan satu sendok madu alami, biarkan hingga kering selama beberapa menit, kemudian cuci wajah dengan air bersih. Ini dapat diterapkan sebagai perawatan wajah serta spa.

2. Membantu melangsingkan tubuh

Madu adalah pemanis alami, sehingga ketika dikonsumsi, ini tidak akan menyebabkan bertambahnya berat badan. Dua sendok teh madu yang ditambah dengan segelas air hangat dengan setengah potong perasan air jeruk nipis dapat diminum setelah bangun tidur. Selain berpengaruh dalam penurunan berat badan, ini kemudian juga mengatasi masalah sembelit.

3. Mengatasi masalah tenggorokan, batuk, dan flu

Bagi kita yang sedang mengalami masalah kesehatan umum, seperti ful, demam, batuk, dan sakit tenggorokan, mengonsumsi madu juga menjadi pilihan yang tepat. Campurkan madu ke dalam teh herbal atau membuat pasta dari daun kemangi, kunyit, dan madu. Semua ini dapat menjadi obat alami untuk mengatasi batuk dan flu.

4. Membantu mengatasi efek mabuk

Efek mabuk dapat diatasi dengan meminum madu yang dicampur dengan air hangat. Bila makanan atau minuman manis lain yang dikonsumi, justru akan meningkatkan efek mabuk karena pemanis yang dihasilkan tidak alami.

5. Obat bagi luka terbuka

Bagi kita yang sedang mengalami luka terbuka pada kulit, cobalah madu alami untuk membantu mengobati daripada memilih obat kimia. Mengoles sedikit madu pada luka akan membantu menghentikan pendarahan serta mencegah infeksi pada kulit yang terluka.

6. Mengurangi stres