Find Us On Social Media :

Inilah Fakta Tentang Teknologi Kecantikan yang Harus Kita Ketahui (2)

By Wahyuni Sahara, Rabu, 1 Juni 2016 | 08:30 WIB

Inilah Fakta Tentang Teknologi Kecantikan yang Harus Kita Ketahui (2)

Intisari-Online.com – Setiap orang menginginkan kulit yang cantik dan sehat. Bahkan sebagian dari kita pun kadang tidak tanggung-tanggung untuk melakukan berbagai tindakan, seperti laser, peeling, bahkan operasi plastik demi  mendapatkan hasil yang terbaik.

Agar tidak salah memilih tindakan mana yang harus dilakukan, ada baiknya untuk mengetahui tentang fakta teknologi yang harus kita ketahui seperti yang disampaikan oleh dokter kecantikan klinik spesialis kulit Bamed Skin Care dalam seminar Kompetensi Spesialis dan Pemanfaatan Teknologi, Kunci Utama untuk Perawatan Kulit Optimal di Hotel 101 Jakarta Sedayu, Jakarta (31/5).Inilah 6 fakta teknologi yang harus kita ketahui :

4. Mikrodermabrasi Athena

Suatu proses peremajaan kulit wajah dengan cara mengangkat kulit mati dengan cepat dan kedalaman yang dapat disesuaikan. Berperan aktif dalam proses penanganan jerawat. Tindakan mikrodermabrasi mempermudah penetrasi dan absorbsi bahan aktif lain yang digunakan setelahnya, antara lain serum vitamin C, green tea, goji berry, dan aloe vera.

 5. Chemical Peeling

Suatu tindakan pengolesan bahan kimia tertentu pada kulit bagian tubuh tertentu untuk mendapatkan efek eksfoliasi lapisan kulit mati dan efek spesifik lainnya sesuai dengan bahan kimia yang digunakan, antara lain asam glikolat asam salisilat, trichloracetic acid, dan lain-lain.

 6. Radio Frequency

Radio Frequency atau yang lebih dikenal dengan metode setrika adalah sebuah metode perawatan kulit wajah, leher, lengan, perut, dan paha dengan energi yang dihasilkan oleh frekuensi radio untuk meremajakan kulit lewat prosedur non-operasi.