Find Us On Social Media :

Enam Tips Agar Lebih Aktif Sepanjang Hari!

By Monalisa Darwin D, Senin, 6 Juni 2016 | 08:00 WIB

Enam Tips Agar Lebih Aktif Sepanjang Hari!

Intisari-Online.com - Bekerja seharian memang akan menguras fisik dan pikiran. Mereka yang tidak menerapkan gaya hidup sehat akan mendapati tubuhnya cepat lelah hingga mudah terkena penyakit. Untuk itu, kita perlu tahu enam tips agar lebih aktif sepanjang hari!

1. Latihan pernapasan

Bagaimanapun, nyatanya latihan pernapasan memang memiliki dampak untuk meningkatkan energi tubuh. Belajar untuk berlatih pernapasan secara rutin akan membantu tubuh bugar dan merasa lebih aktif sepanjang waktu.

2. Selalu terhidrasi

Selalu sediakan air putih di meja kerja, kamar tidur, hingga di dalam tas untuk dapat dikonsumsi setiap saat. Tubuh kekurangan air akan menyebabkan kelelahan, hilangnya energi, tekanan darah menurun, dan oksigen yang memasuk ke otak akan berkurang, yang selanjutnya menyebabkan tubuh lemah.

3. Mengurangi asupan daging merah dan alkohol

Daging merah dan alkohol menyebabkan seseorang mudah mengantuk, karena membuat seseorang cepat kenyang. Apalagi bila dikonsumsi malam hari, keduanya akan sangat mudah membuat kita merasa dehidrasi, yang kemudian menyebabkan tubuh lemah.

4. Menghirup mint secara teratur

Mungkin terdengar aneh, namun menghirup mint telah terbukti secara ilmiah dapat mengurangi kelelahan dalam tubuh. Kita bisa dengan mudah menghirup atau menyium wewangin mint, misalnya dimasukkan ke dalam botol minyak kayu putih.

5. Tingkatkan energi dengan glukosa

Orang yang rutin berolahraga sering membawa pisang dan minuman glukosa agar mereka tetap berenergi dan aktif sepanjang waktu.

6. Meningkatkan asupan magnesium dan vitamin B

Semua nutrisi memang dibutuhkan tubuh, namun magnesium dan vitamin adalah dua nutrisi yang benar-benar membantu tubuh untuk lebih berenergi. Kita dapat meningkatkannya dari asupan sayuran berdaun hijau, kacang-kacangan, ayam, telur, dan keju.

Jangan lupa untuk mengikuti enam tips agar lebih aktif sepanjang hari di atas! (magforwomen.com)