Find Us On Social Media :

Tips Tetap Sehat Selama Perjalanan di Musim Liburan

By K. Tatik Wardayati, Jumat, 23 Desember 2016 | 15:02 WIB

Tips Sehat Selama Perjalanan Liburan

Intisari-Online.com – Akhirnya, liburan tiba. Seluruh anggota keluarga tampak gembira. Barang-barang bawaan pun siap diangkut. Namun jangan sampai lupa untuk tetap menjaga kesehatan, ya. Agar liburan tetap terasa nyaman dan tentu saja menyenangkan. Untuk itu, simaklah tips tetap sehat selama musim liburan berikut ini:

(Liburan Panjang Datang, Berikut Lokasi Rest Area Tol Cipali (Cikopo – Palimanan))

Duduk lama selama perjalanan dapat mengakibatkan cairan menumpuk pada jaringan lunak kaki yang berisiko meningkatkan terjadinya penggumpalan darah. Karenanya, lakukanlah olahraga ringan selama perjalanan. Misalnya, menggerak-gerakkan kaki, kepala dan leher serta tangan.

(5 Cara Agar Liburan Natal dan Tahun Baru Bersama Keluarga Makin Mudah )

Lapar di perjalanan? Anda dapat membuka bekal ataupun berhenti di rumah makan yang terjamin kebersihannya. Bila makan di rumah makan, untuk mencegah diare karena kemungkinan tidak terjaminnya kebersihan makanan, cobalah untuk memilih:

Ingat, sebelum makan cucilah tangan terlebih dahulu. Cucilah tangan dengan sabun. Bila tak ada sabun, bisa digunakan tisu basah kemudian cairan antiseptik yang sudah Anda bawa.

Baca juga tips selama di tempat berlibur. Selamat berlibur…