Find Us On Social Media :

Hitung Weton Jawa; Watak Wanita yang Lahir Hari Rabu dan Pasarannya Menurut Primbon Jawa

By K. Tatik Wardayati, Rabu, 12 Oktober 2022 | 11:35 WIB

Hitung weton Jawa; watak wanita yang lahir pada hari Rabu dan pasarannya menurut Primbon Jawa, salah satunya sayang pada anak-anaknya.

Intisari-Online.comHitung weton Jawa, inilah watak wanita yang lahir pada hari Rabu dan pasarannya menurut Primbon Jawa.

Weton Jawa dan Primbon Jawa merupakan dua hal yang tidak bisa dipisahkan dari masyarakat Jawa.

Weton, dari bahasa Jawa ‘wetu’ yang berarti lahir, adalah gabungan dari hari pada kalender Masehi dan pasaran jawa pada penanggalan Jawa.

Berdasarkan weton Jawa ini watak seseorang sejak lahir dapat dikenali, pada akhirnya dapat diramalkan nasibnya di masa depan, penghitungan, keperuntungannya, bahkan jodoh yang cocok untuknya.

Sementara, Primbon Jawa, merupakan panduan yang diikuti oleh kebanyakan masyarakat Jawa dalam setiap melakukan kegiatan mereka, yang paling sering digunakan adalah saat melakukan hajatan.

Manusia memang terlahir dengan karakter yang berbeda-beda, meski memiliki hari lahir yang sama pun, tetapi watak bisa berbeda.

Bagi Anda, wanita yang lahir pada hari Rabu, berikut ini watak dan karakter Anda berdasarkan hari kelahiran Rabu dan pasarannya, menurut Primbon Jawa.

Rabu Pon

Wanita yang lahir pada weton Rabu Pon memiliki watak pemberani, mudah beradaptasi dengan lingkungan baru, serta suka dengan hal yang menantang, sayangnya mereka tidak mudah percaya.

Wanita yang lahir pada weton Rabu Pon juga pintar melihat kesempatan, dan senang berspekulasi, tetapi mereka memiliki sifat kurang berhati-hati.

Wanita yang lahir pada weton Rabu Pon memiliki karakter yang mudah ditebak, suka menabung, pandai mengelola uang, pekerja keras, tidak suka diremehkan, tetapi mereka gampang emosi dan kurang peka.

Dalam berumah tangga bersama dengan pasangannya, wanita kelahiran weton Rabu Pon kurang memiliki perjalanan asmara yang rumit di awal.