Find Us On Social Media :

China Mengklaim Menemukan 'Sinkhole' Terdalam di Dunia di Laut China Selatan

By Moh Habib Asyhad, Jumat, 5 Agustus 2016 | 14:00 WIB

China Mengklaim Menemukan 'Sinkhole' Terdalam di Dunia di Laut China Selatan

Intisari-Online.com - Peneliti China mengklaim telah menemukan sinkhole terdalam di dunia di Laut China Selatan yang kini sedang menjadi sengketa. Sinkhole itu memiliki kedalaman 300 meter di bawah permukaan laut.

Sebuah media yang berafiliasi dengan Pemerintah China melaporkan berita bahagia ini awal pekan lalu. Lubang terdalam di dunia ini—disebut “Dragon Hole”—melebihi Dean’s Blue Hole di Bahama yang memiliki kedalaman 202 meter di bawah permukaan laut.

Masalahnya, palung laut ini terletak di area yang secara geopolitik menjadi sengketa yang meliputi Vietnam, Filipina, Indonesia, dan tentu saja China. Kabarnya, Negeri Tirai Bambu ini telah mengupayakan banyak cara untuk mendapatkan wilayah strategis ini.

 

Lebih spesifik, lubang terdalam ini terletak di sekitar Kepualauan Paracel, yang menjadi subjek sengketa kepemilikan antara Vietnam, China, dan Taiwan di masa lampau. China sendiri memiliki rencana pariwisata untuk pulau tersebut, dan mungkin akan semakin gencar setelah ditemukannya sinkhole terdalam tersebut.

 

Tak hanya China, para ilmuwan juga gembira dengan ditemukannya sinkhole di Laut China Selatan ini. Mereka penasaran kira-kira jenis kehidupan laut apa yang ada di dalamnya.