Penulis
Intisari-Online.com – Ide untuk menangkap dan menaruh hewan di tempat kecil yang tidak sesuai habitatnya memang sangat mengerikan. Inilah kisah beruang kutub paling sedih dan kesepian yang dikurung di mall.
Di Grandview Mall Guangzhou, Tiongkok, hiduplah seekor beruang kutub yang sangat malang. Beruang bernama Pizza ini tinggal sendiri dalam sebuah kotak kaca yang ukurannya hanya 40 meter persegi. Sehari-harinya, Pizza hanya berdiam diri saja. Terkadang ia menggerakkan badannya dengan malas-malasan ketika pengunjung mall mengambil selfie.
Ada banyak pengunjung mall dan netizen yang memprotes keadaan ini. Mereka mempertanyakan apakah Pizza sudah dirawat dengan benar. Sebuah portal berita di Tiongkok berkata bahwa tempat tinggal Pizza terlalu kecil dan ia terlihat sangat stress serta berusaha untuk mendapatkan kebebasannya.
Selama ini Pizza dikenal sebagai beruang paling sedih dan kesepian di dunia. Ia memang hidup terkurung sendiri sehingga terlihat sangat menyedihkan. Setiap hari ada ratusan orang yang mendekat ke kandangnya dan berusaha untuk mengambil foto.
Sejumlah pihak pecinta lingkungan telah memprotes kondisi tempat tinggal Pizza. Menurut hukum proteksi kehidupan liar yang akan mulai berlaku tahn 2017, semua hewan liar seperti Pizza yang merupakan beruang kutub wajib diberi tempat tinggal yang layak. Semoga saja Pizza segera diberi tempat tinggal yang lebih layak.
(CCTVNews)