Find Us On Social Media :

Winifred Peel, Nenek 77 Tahun yang Berhasil Melumpuhkan Sekelompok Perampok di ATM

By Moh Habib Asyhad, Kamis, 18 Agustus 2016 | 17:00 WIB

Winifred Peel, Nenek 77 Tahun yang Berhasil Melumpuhkan Sekelompok Perampok di ATM

Intisari-Online.com - Aksi heroik telah ditunjukkan oleh Winifred Peel. Nenek 77 tahun ini berhasil melumpuhkan sekelompok perampok di sebuah ATM di Kota Liverpool, Inggris.

Cerita bermula ketika si nenek hendak menarik sejumlah uang dari rekeningnya. Saat itulah tiga remaja datang mendekat ke arah Peel, dan berniat merebut uang di tangannya. Di tangan si nenek terdapat uang sejumlah AS$260, atau kira-kira Rp 3,4 juta.

Tak membutuhkan lama bagi Peel untuk menyadari bahwa ketiga remaja itu bermaksud jahat kepadanya. Tanpa diduga, Peel lalu meraih kerah salah satu remaja di dekatnya, dan lalu menghantamkan kepala orang itu ke mesin ATM, tiga kali.

Dua teman remaja yang ternyata pengecut, langsung melarikan diri dari lokasi itu. Selanjutnya, nenek tersebut menelepon polisi. Setelah menyaksikan video rekaman, polisi lalu menangkap ketiganya.

Ketiga remaja itu dalah Felix Stoica (19), Piper Dumitru (18) dan Florin Geblescu (18). Di hadapan polisi, mereka berkendaraan dari Manchester ke Bromborough, di mana mereka menyangka bakal mendapatkan target yang mudah.

Informasi itu diungkapkan dalam persidangan di Pengadilan Liverpool, Inggris seperti dikutip laman WWWN, Rabu (17/8). Ketiga remaja itu lalu dijebloskan ke bui. Stoica dijatuhi hukuman dua tahun penjara, Geblescu 18  bulan, dan Dumitru harus menjalani hukuman layanan sosial selama delapan bulan di penjara.