Find Us On Social Media :

David Beckham, Pria Paling Modis 2014

By Moh Habib Asyhad, Rabu, 24 Desember 2014 | 12:00 WIB

David Beckham, Pria Paling Modis 2014

Intisari-Online.com - Hampir tak ada yang memungkiri kebintangan David Beckham, di dalam maupun di luar lapangan. Sebuah portal gaya hidup, Lastminute.com, baru-baru ini, menobatkan eks kapten Manchester United itu sebagai pria paling modis 2014, bersama George Clooney dan Brad Pitt.

Situs tersebut menyebut Bekcs--panggilan David Beckham--sebagai pria paling “fashionanble” sekaligus menjadi isnpirasi berbusana pria karena penampilannya yang trendi sekaligus dendi. Bekcs juga dipilih karena gaya berbusananya yang menegaskan kesan tampan nan elegan.

George Clooney menempati urutan kedua. Suami Amal Alamuddin itu dinilai memiliki penampilan yang mengagumkan, terlebih saat hari pernikahannya Agustus lalu. Sementara itu mantan suami Jennifer Aniston, Brat Pitt, di peringkat ketiga dengan tubuhnya yang atletis dan maskulin.

Selain memilih pria paling modis 2014, Lastminute.com juga mengadakan survei seberapa sering pria melakukan perawatan. Hasilnya: sepertiga pria melakukan perawatan tubuh lebih dari satu kali dalam sebulan. Saat perawatan pria-pria tersebut biasanya melakukan cukur profesional, pijat, facial, berjemur, dan pedikur.

Sekadar informasi, di Inggris, biaya yang dikeluarkan para pria untuk merawat tubuhnya cenderung sangat mahal. Angkanya mencapai £132 atau setara dengan Rp2,5 juta. Angka ini berbanding jauh dengan biaya yang dikeluarkan perempuan, sekitar £94 alias 1,8 juta per bulan.

”Ini adalah bukti yang menjelaskan bahwa para pria menggunakan perawatan tubuh sebagai satu cara untuk memanjakan diri mereka," ujar Andy Penniceard, pemilik spa Privet Body di London. Apakah David Beckham, si pria paling modis 2014, termasuk dalam kategori yang menghabiskan ratusan poundsterling untuk berdandan itu?