Find Us On Social Media :

Ini Dia Cara Menghitung Weton Jodoh untuk Tentukan Jodoh yang Cocok untuk Anda

By May N, Jumat, 17 Juni 2022 | 06:03 WIB

Cara Hitungan Weton

Intisari - Online.com - Masyarakat Jawa tidak bisa dilepaskan dari weton dan primbon Jawa.

Weton adalah gabungan dari hari lahir dan pasaran lahir dalam kalender Jawa.

Lantas, bagaimana cara hitungan weton?

Cara hitungan weton, nantinya akan mengungkapkan kepribadian seseorang berdasarkan perhitungan primbon Jawa.

Untuk mengetahui cara hitungan weton, Anda harus mengetahui terlebih dahulu weton kelahiran Anda, lalu tentukan neptu dari hari dan pasaran kelahiran.

Untuk menentukan nilai neptu dari weton Anda, bisa dilihat pada tabel berikut:

 

Lalu, untuk mengetahui kepribadian seseorang bisa digunakan penghitungan yang dikenal dengan cara menjumlahkan nilai neptu lagi dibagi 9.

Sisa dari perhitungan tersebutlah yang digunakan sebagai acuan.

Jika jumlah neptu tidak mencapai 9, maka jumlah tersebut dianggap sebagai sisanya.

Sementara jika hasil perhitungannya tidak memiliki sisa atau pas maka dianggap bersisa 9.

Berikut ini watak berdasarkan neptu weton yang dibagi 9, menurut Kitab Primbon Jawa Betaljemur Adammakna: