Bukti Peninggalan Kerajaan Tarumanegara; Sumber Sejarah Tertulis

K. Tatik Wardayati

Penulis

Berita Fa-Hien sebagai salah satu bukti peninggalan Kerajaan Tarumanegara, bukti sejarah.

Intisari-Online.com – Kerajaan Tarumanegara merupakan salah satu Kerajaan Hindu beraliran Wisnu tertua kedua yang ada di Nusantara, setelah Kerajaan Kutai.

Kerajaan Tarumanegara ini diperkirakan memiliki lokasi di wilayah Barat Pulau Jawa dan berkuasa pada abad ke-4 hingga abad ke-7 M.

Bukti peninggalan Kerajaan Tarumanegara sebagai sumber sejarah menjadi bukti keberadaan Kerajaan Tarumanegara.

Sumber sejarah Kerajaan Tarumanegara cukup banyak ditemukan, baik sumber tertulis berupa catatan dari dalam dan luar negeri, entah itu berupa prasasti, candi, atau benda bersejarah lainnya.

Pada salah satu bukti peninggalan Kerajaan Tarumanegara dijelaskan bahwa raja yang sangat terkenal bernama Purnawarman.

Berikut ini bukti peninggalan kerajaan Tarumanegara sebagai sumber sejarah Kerajaan selain prasasati sebagai sumber sejarah tertulis.

1. Naskah Wangsakerta

Naskah Wangsakerta merupakan bukti peninggalan kerajaan Tarumanegara dalam bentuk tertulis, yang menjelaskan bahwa kerajaan Tarumanegara didirikan pada tahun 358 Masehi oleh tokoh bernama Rajadirajaguru Jayasingawerman.

Dia kemudian digantikan oleh putranya yang bernama Dharmayawarman yang berkuasa dari tahun 382 hingga 395 Masehi.

Di dalam naskah Wangsakerta juga tercantum silsilah raja-raja Kerajaan Tarumanegara, yaitu:

1.Jayasingawarman, tahun 358 – 382 Masehi

2.Dharmayawarman, tahun 382 - 395 Masehi.

3.Purnawarman, tahun 395 – 434 M

4.Wisnuwarman, tahun 434 – 455 M.

5.Indrawarman, tahun 455 – 515 M.

2. Berita Fa Hien

Berita Fa Hien ini berasal dari China (Tiongkok), yang dalam bukunya berjudul Fa Kao Chi thaun 414 M menceritakan bahwa di daerah bernama Ye-Po-Ti hanya sedikit masyarakat yang beragama Buddha, dan kebanyakan masyarakat beragama Hindu.

Daerah Ye-Po-Ti ini dianggap sebutan Fa Hien untuk wilayah Jawadwipa, meski ada juga yang beranggapan bahwa ini merupakan salah satu daerah di Lampung, Sumatera Selatan.

3. Berita dari Dinasti Sui

Dalam berita yang berasal dari Dinasti Sui diceritakan bahwa telah datang utusan dari To Lo Mo (Taruma) pada tahun 528 dan 538 Masehi.

Wilayah To Lo Mo terletak di sebelah selatan.

4. Berita dari Dinasti Tang

Dalam berita yang berasal dari Dinasti Tang, dijelaskan telah datang utusan dari To Lo Mo, tepatnya pada tahun 666 dan 669 Masehi.

Baca Juga: Sebutkan Prasasti Peninggalan Kerajaan Tarumanegara,Jadi Bukti Sejarah

Baca Juga: Prasasti Peninggalan Kerajaan Tarumanegara, Kebanyakan di Tanah Sunda

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari

Artikel Terkait