Find Us On Social Media :

Dengan Segala Cara Menikahlah!

By K. Tatik Wardayati, Sabtu, 20 Agustus 2016 | 18:45 WIB

Dengan Segala Cara Menikahlah!

Intisari-Online.com – Dalam sebuah wawancara dengan beberapa pasangan yang merayakan pesta emas  dari kehidupan pernikahan mereka, seorang suami ditanya, “Apa rahasia dari kehidupan pernikahan Anda yang sukses?”

Pria itu menjawab, “Dalam keluarga kami, kami mengikuti pembagian kerja. Saya mengambil keputusan dalam hal-hal penting. Istri saya mengambil keputusan dalam hal konyol. Jadi tidak ada kebingungan dan kami senang.”

Pertanyaan berikutnya adalah, “Bagaimana Anda mengklasifikasikan masalah-masalah ke dalam hal penting dan konyol?”

“Itu adalah wewenang saya,” jawab sang istri menegaskan.

Demikianlah keluarga itu bagaimana menjaga damai, yaitu dengan menyerahkan dominasi kepada pasangan yang lebih kuat.

Kebahagiaan sejati sebenarnya adalah jika ada kerja sama yang erat dan saling menghormati antara pasangan. Jika tidak lebih baik setengah, maka menjadi setengah “pahit”. Seorang pria yang sudah menikah pernah meratap, “Kehidupan seseorang tidak lengkap sampai ia menikah. Kemudian, itu benar-benar selesai!”

Socrates pernah menyarankan kepada seorang pemuda, “Dengan segala cara, menikahlah. Jika Anda mendapatkan seorang istri yang baik, Anda akan senang. Jika Anda mendapatkan yang buruk, Anda akan menjadi seorang filsuf!”

Pernikahan dapat dianggap sebagai gabungan dari tiga, yaitu suami, istri, dan Tuhan. Pertimbangan hati-hati dan meminta petunjuk dari Tuhan sangat penting untuk membuat pilihan yang benar dari pasangan hidup kita. Keluarga ideal adalah gambaran dari surga. Cinta tanpa pamrih dan kasih karunia Tuhan membuat keluarga menjadi manis dan sukses.