Find Us On Social Media :

Kata Siapa Pria Tidak Suka Dipeluk?

By Mohamad Takdir, Rabu, 24 September 2014 | 19:15 WIB

Kata Siapa Pria Tidak Suka Dipeluk?

Intisari-Online.com - Kata siapa pria tidak suka dipeluk? Studi yang diterbitkan dalam The Achivers of Sexual Behaviour menunjukkan bahwa pelukan bagi pria memberikan kebahagiaan.Peneliti dari Kinsey Institute, Julia Heiman dan timnya, mempertanyakan pada lebih dari 1.000 pasangan dari Amerika Serikat, Brasil, Jerman dan Spanyol, yang berusia 40-70 tahun, baik yang sudah menikah atau belum setidaknya selama satu tahun.Kata siapa pria tidak suka dipeluk? Hasilnya, ditemukan bahwa bercinta dengan wanita Jepang dan Brasil lebih memuaskan dibandingkan dengan wanita Amerika Serikat. Sementara itu, penelitian juga membeberkan fakta bahwa aktivitas seks pria Jepang lebih menggairahkan daripada pria Amerika Serikat.Fakta lainnya yang menarik adalah para responden pria mengaku bahwa pelukan, belaian, dan ciuman tulus serta lembut, merupakan kunci utama dalam hubungan yang sukses. Selain itu, tentu saja, mencapai orgasme saat bercinta juga mampu memberikan kebahagiaan yang maksimal.  Akhirnya, penelitian menyimpulkan bahwa pelukan, ciuman, dan belaian memberikan efek serupa pada pria dan wanita, yakni saling membahagiakan masing-masing pihak. Kata siapa pria tidak suka dipeluk? Jadi, peluklah pasangan Anda. (Kompas)