Jurus Jitu Masak Ala Chef Yuda Bastara

Arnaldi Nasrum

Penulis

Jurus Jitu Masak Ala Chef Yuda Bastara

Intisari-Online - Menyajikan masakan yang lezat untuk keluarga bukanlah hal yang mudah. Terutama di saat Ramadhan, seseorang biasanya akan memiliki sejumlah kegiatan termasuk kerja dan kumpul keluarga. Tantangannya adalah, waktu yang biasanya terbatas untuk menyajikan makanan yang sehat dan lezat.

Chef Yuda Bastara membagikan jurus jitu masak ala Philips. Menurutnya, ada tiga jurus jitu ketika ingin berkreasi di dapur. “Disebutnya 3P yaitu perencanaan, persiapan dan proses. Ini dimulai dari perencanaan menu, mempersiapkan bahan makanan kemudian memprosesnya dengan cara terbaik untuk menghasilkan makanan yang seimbang dengan gizi yang dibutuhkan saat berpuasa,” ungkap Chef Yuda dalam acara “Dapur Inovasi Philips” yang diselenggarakan Senin (15/6) di Thamrine Nine Jakarta.

Selain hal tersebut, jurus jitu lainnya juga terdapat pada alat dapur yang digunakan. Yang terpenting adalah, alat dapur tersebut harus didesain untuk memproses makanan dalam waktu yang singkat namun tetap menjaga kandungan nutrisinya.

Chef Yuda mengungkapkan, alat inovasi dapur Philips seperti rice cooker, hand bender, foodsteamer dan Citrus Press mampu menjawab tantangan tersebut. “Alat dapur Philips sangat membantu menyajikan berbagai macam masakan dalam waktu yang kurang dari tiga puluh menit,” ungkapnya saat mendemokan alat dapur Philips.

Keunggulan ini juga diungkapkan Novita Angie yang juga memandu acara tersebut. Ia memiliki alat dapur favoritnya sendiri. “Favorit saya adalah Citrus Press, saya suka karena alat tersebut membantu saya untuk mempersiapkan minuman sehat untuk suami saat buka puasa,” jelasnya.

Selain itu, alat inovasi Philips ini juga terbukti saat para peserta mengikuti tantangan masak dari Philips. Dalam waktu sekitar 45 menit, masing-masing dari 13 kelompok mampu menyajikan beragam masakan seperti nasi briyani, kue cubit, bakpao sandwich dan jus orange coco. Tentu saja ini dengan bantuan alat dapur Philips.