Find Us On Social Media :

Raditya Dika Akui Undang Mantan-mantannya: Awas, Ini Kriteria Mantan yang Pantas dan Tidak untuk Diundang di Pernikahan

By Masrurroh Ummu Kulsum, Sabtu, 5 Mei 2018 | 17:00 WIB

Intisari-Online.com – Setelah melajang sampai usianya yang ke-33 tahun, Sabtu 5 Mei 2018 Stand-up comedian, penulis, sekaligus sutradara Raditya Dika resmi menikah.

Radit menikahi Anissa Aziza wanita yang telah berpacaran dengannya selama 4 tahun.

Tentu kabar yang membahagiakan terutama bagi rekan-rekan serta penggemarnya.

Sebelum menikahi Anissa, Radit diketahui pernah menjalin hubungan dengan 5 wanita sebelumnya.

BACA JUGA:Mengharukan, Diadopsi Keluarga Belanda 40 Tahun Lalu, Laki-laki Indonesia Ini Akhirnya Bertemu Ibu Aslinya

Mereka diantaranya adalah Sherina Munaf, Herfiza Novianti, Diva Gianina, Ratih Anastasia, dan Kenya Nindya Elsa.

Radit sendiri sebelumnya dalam Chanel YouTube milik Irfan Hakim deHakims, diajukan pertanyaan oleh Irfan apakah dirinya akan mengundang mantannya.

Radit menjawab dengan kelakar, "diundang gak ya?". Setelah itu Radit menambahkan, "Ya oke, diundang."

Mengundang mantan di acara pernikahan memang seringkali menjadi kegalauan para pasangan.

Di sisi lain mereka tetap ingin menjalin hubungan baik tetapi juga takut akan teringat masa lalu.

Kasus-kasus sebelumnya menunjukkan beberapa mantan yang diundang pada acara justru malah membuat masalah.

Lantas, perlukah pasangan yang akan menikah mengundang mantannya ke acara pernikahannya?

Ivy Jacobson dalam theknot.com menyampaikan pendapatnya tentang mantan yang boleh dan sebaiknya tidak diundang saat pernikahan.