Penulis
Intisari-Online.com - Membantu menyelamatkan dunia dengan hidup ramah lingkungan dan penghijauan adalah cara yang sudah sering terdengar, sayangnya masih banyak orang yang tidak peduli dengan isu ini. Nah, tidak hanya membantu keselamatan bumi, namun beberapa kebiasaan gaya hidup ramah lingkungan ini akan membuat hemat pengeluaran:
1. Memanfaatkan cahaya alam
Sebisa mungkin, kurangilah pemakaian lampu yang hanya akan memakan banyak listrik. Biasakan untuk mematikan lampu di ruangan rumah yang tidak terpakai apalagi di siang hari. Kita bisa memanfaatkan cahaya alami dari matahari yang masuk ke jendela, pintu, atau ventilasi.
2. Mengurangi biaya alat pemanas
Sinar matahari juga dapat dimanfaatkan untuk mengeringkan atau menjemur pakaian, handuk, serta perabot lainnya yang baru dicuci. Daripada menggunakan alat pengering atau pemanas yang akan memakan listrik, ini juga akan mengurangi biaya listrik di rumah.
3. Sesuaikan pengaturan peralatan rumah tangga
Berbagai peralatan rumah tangga dapat bekerja “lembur” atau 24 jam yang sebenarnya tidak diperlukan. Periksalah pengaturan pada peralatan seperti kulkas, freezer, microwave, magic com, dan lainnya. Membiarkan mereka selalu terhubung listrik juga hanya akan meningkatkan beban biaya listrik.
4. Memasang sistem air keruh
Dasarnya, sistem ini dapat mengubah air limbah rumah tangga menjadi air yang dapat digunakan kembali. Ini tentu akan mengurangi biaya air dalam keseharian. Sistem ini juga dapat membuat air untuk digunakan mencuci pakaian, menyiram toilet, dan mengairi kebun.
5. Gunakan air dingin bukan air panas
Sebagian orang mencuci pakaian dengan menggunakan air panas untuk alasan tertentu. Namun, pakaian yang dicuci menggunakan air dingin tidaklah menjadi masalah dan bahkan akan membantu kita menghemat pengeluaran.