Ingin Kerja di Bidang Perbankan atau Asuransi? Sebegini Besaran Gajinya di Tahun 2018

Mentari DP

Penulis

Bekerja di bidang perbankan atau asuransi dinilai memiliki gaji tinggi, sebegini lho gaji karyawan di Indonesia pada tahun 2018.

Intisari-Online.com - Sektor keuangan menjadi incaran bagi pencari kerja karena industri ini menawarkan gaji tinggi.

Sektor keuangan meliputi asuransi dan perbankan, termasuk di dalamnya bagian teknologi informasi (IT) serta akuntan.

Terkait dengan sektor ini, perusahaan konsultan Persol Indonesia bersama Kelly Service mengeluarkan panduan penetapan gaji di Indonesia tahun 2018.

Dalam laporan ini, Persol Indonesia dan Kelly Service membagi sektor pekerjaan untuk panduan gajinya.

BACA JUGA:Cara Menabung Ini Memang Tak Lazim, Tapi Dijamin Bikin Keuangan Tak Sekarat saat Kondisi Darurat

Sektor yang dimaksud adalah di bidang ilmu sains, teknik, teknologi, perbankan dan keuangan, serta barang dan layanan konsumen.

Laporan ini dikeluarkan berdasarkan data yang dihimpun pihak Persol Indonesia dan Kelly Service dengan menggabungkan pengetahuan pasar dari para profesional yang ahli dalam bidang rekrutmen di jaringan Persol dan Kelly.

Berikut panduan gaji bidang perbankan dan keuangan dengan menyertakan posisi pekerjaan yang banyak diminati, kualifikasi minimum, masa pengalaman kerja, serta rentang gaji per bulan, dari batas minimum hingga maksimum:

Asuransi

1. Chief Information Security Officer (pendidikan S1, masa kerja di atas 10 tahun, rentang gaji Rp60 juta-Rp80 juta).

2. Telemarketing Supervisor (pendidikan S1, masa kerja 3 tahun, rentang gaji Rp4,5 juta-Rp6 juta).

3. Professional Insurance Advisor (pendidikan S1, masa kerja 1 tahun, rentang gaji Rp4,5 juta-Rp5 juta).

4. Quality Assurance Officer (pendidikan D3/S1, masa kerja 1 tahun, rentang gaji Rp4 juta-Rp5 juta).

BACA JUGA:Jackie Chan Kaya Raya Tapi Putrinya Hidup Miskin dan Menggelandang, Ini Kisahnya!

Perbankan

- Penyaluran kredit

1. Vice President (pendidikan S1, masa kerja di atas 10 tahun, rentang gaji Rp60 juta-Rp100 juta).

2. Associate Vice President (pendidikan S1, masa kerja 4-7 tahun, rentang gaji Rp25 juta-Rp35 juta).

3. Senior Associate (pendidikan S1, masa kerja 2-4 tahun, rentang gaji Rp20 juta-Rp25 juta).

- Penghimpunan dana dan operasional

1. General Manager (pendidikan S1, masa kerja di atas 10 tahun, rentang gaji Rp 60 juta-Rp80 juta).

- Akunting keuangan

1. Audit Manager (pendidikan S1, masa kerja 5-7 tahun, rentang gaji Rp15 juta-Rp30 juta).

- IT

1. Chief Information Security Officer (pendidikan S1, masa kerja di atas 10 tahun, rentang gaji Rp 60 juta-Rp 90 juta).(Andri Donnal Putera)

BACA JUGA:4 Hal Mendasar Ini Bedakan Orang Kaya dan Orang 'Kelas Menengah', Anda Masuk Golongan yang Mana?

(Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Ini Besaran Gaji untuk Karyawan Bank dan Asuransi di Indonesia 2018")

Artikel Terkait