Inilah 7 Weton Paling Sukses Mencari Rezeki dan Usaha Menurut Primbon Jawa, Apakah Anda Termasuk Salah Satunya?

K. Tatik Wardayati

Penulis

Inilah 7 weton yang dianggap paling sukses mencari rezeki dan usaha menurut Primbon Jawa, apakah Anda termasuk salah satunya?

Intisari-Online.com – Weton masih dipercaya sebagai bagian dari kehidupan masyarakat Jawa untuk menentukan masa depannya yang lebih baik.

Weton atau garis peruntungan bisa dilihat dari hari dan waktu kelahirannya.

Selain untuk mengetahui weton atau watak seseorang, weton juga dapat melihat garis rezeki dan pekerjaan yang dijalani, bahkan cocok yang jodoh untuk dirinya.

Ada beberapa weton yang dianggap tidak berjodoh dengan weton tertentu.

Baca Juga: Inilah 5 Weton Wanita Pembawa Rezeki dan Keberuntungan Menurut Primbon Jawa, Apakah Anda Salah Satunya?

Agar pernikahan langgeng, maka harus mengikuti primbon Jawa.

Namun, semua harus diikuti dengan ikhtiar dan doa agar tetap berjalan dengan baik.

Anda boleh saja tidak percaya, tetapi anggap saja ini tambahan pengetahuan untuk melestarikan warisan budaya leluhur kita.

Baca Juga: Pintar dan Cerdas, 7 Weton ini Paling Jago Cari Uang Menurut Primbon Jawa, Apakah Anda salah satunya?

1. Senin Wage

Senin Wage memiliki jumlah nilai neptu 8, berada di bawah naungan Tunggak Semi, berarti mudah mendapatkan rezeki.

Juga berada di bawah naungan Ilmu Latipan, yang berarti pandai dalam segala bidang.

Perpaduan keduanya, akan mempermudah si Senin Wage mendapatkan peluang rezeki.

Jika menjadi pedagang atau berwiraswasta maka akan banyak menemui kesuksesan.

2. Selasa Pon

Nilai neptu Selasa Pon adalah 10, berada di bawah naungan Tunggak Semi, sehingga berlimpah rezeki dan lancar semua usaha yang dijalankan.

Selasa Pon juga dapat mengatasi persoalan dalam hidup dan menjadi tempat untuk mendapatkan nasihat bagi banyak orang.

Baca Juga: Dengan Usaha dan Kerja Keras Serta Doa, Bukan Tidak Mungkin 6 Weton Ini di Akhir Tahun 2021 Rezekinya Akan Berlimpah

3. Selasa Pahing

Nilai neptu Selasa Pahing adalah 11, di bawah naungan Wasesa Segara dan Gigis Bumi, yang akan mendapatkan kelimpahan rezeki bak lautan.

Weton ini juga menjadi tempat bertanya banyak orang, dan memiliki budi pekerti sangat baik dan wawasan luas.

4. Rabu Legi

Nilai neptu Rabu Legi adalah 12, di bawah naungan Wasesa Segara,yang rezekinya seluas lautan, sehingga semasa hidupnya berlimpah rezeki.

Juga di bawah naungan Gigis Bumi, yang memiliki budi pekerti dan wawasan luas.

5. Kamis Legi

Nilai neptu Kamis Legi, adalah 13, dibawah naungan Tunggak Semi, yang berarti selalu berlimpah rezeki, dan pintar mencari uang serta selalu terlindungi.

Urusannya selalu dipermudah tanpa melalui persoalan yang sulit atau rumit.

Baca Juga: Inilah 7 Weton Pria Paling Setia Menurut Primbon Jawa dan Menjadi Idaman Setiap Wanita, Apakah Anda Salah Satunya?

6. Jumat Kliwon

Nilai neptu weton Jumat Kliwon adalah 14, berada di bawah naungan Tunggak Semi dan Nohan Rembulan, yang berarti berlimpah rezeki dan mempunyai pengaruh besar terhadap orang di sekitarnya.

Weton ini disukai banyak orang karena dapat memberikan solusi bagi orang-orang di sekitarnya.

7. Rabu Pon

Nilai neptu Rabu Pon adalah 14, berada di bawah naungan Satria Wibawa dan Nohan Rembulan, yang berarti selalu mendapatkan kenikmatan dan kesejahtaraan.

Satria Wibawa berarti pandai melihat peluang untuk mengumpulkan pundi-pundi uang.

Weton Rabu Pon juga menjadi penyejuk orang-orang di sekitarnya, sehingga dipermudahkan dalam mencari rezeki.

Ramalan tersebut belum tentu benar, tetapi dengan usaha dan niat Anda serta ikhtiar dan doa, bukan tidak mungkin kesuksesan akan menjadi milik Anda. (ktw)

Baca Juga: Inilah 6 Neptu Weton yang Bisa Bangkit dan Kaya di Usia Tua, Hingga Mendapatkan Harta dan Takhta, Menurut Primbon Jawa

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari

Artikel Terkait