Penulis
Intisari-Online.com – Jika budaya Barat menggunakan zodiak, dan budaya China menggunakan Shio, untuk meramalkan kehidupan seseorang, maka masyarakat Jawa lebih mengenal istilah Weton.
Sebagian masih mempercayai weton menurut Primbon Jawa.
Tak hanya digunakan untuk menentukan hari pernikahan, weton juga berkaitan dengan kepribadian seseorang.
Nampaknya dalam waktu dekat beberapa weton akan mengalami masalah kesulitan rezeki dan masalah finansial.
Namun jika hal itu dipersiapkan dengan matang dan mengantisipasi segala kemungkinan yang terjadi, mudah-mudahan akan membuat keadaan finansial menjadi lebih stabil.
Ilmu primbon Jawa mengatakan karena weton ini mengelola keuangan secara sembarangan, cenderung hanya memikirkan hari ini tanpa memikirkan kemungkinan terburuk yang mungkin terjadi di masa depan.
Semua weton sebenarnya berpotensi akan mengalami masalah keuangan jika tidak mengelolanya dengan baik, namaun ada 3 weton yang mengalami kesulitan rezeki.
Mudah-mudahan dengan mengetahuinya, membuat kita lebih berhati-hati.
Weton apa sajakah itu?
Mengutip dari kanal Naura Komputer, berikut ini weton yang mengalami kesulitan rezeki dalam waktu dekat:
1. Rabu Kliwon
Weton Rabu Kliwon berada di bawah naungan Lebu Katiup Angin, peruntungan kurang baik karena kurang menghargai uang, karena uang dihabiskan .
Karena yang dipikirkan adalah bagaimana cara memuaskan segala keinginan dengan uang yang dimilikinya.
Bahkan mereka cenderung berani berhutang demi memenuhi gaya hidup dan kesenangan semata.
Inilah yang menyebabkan mengalami masalah finansial, namun jika memperbaiki mudah-mudahan masalah finansial menjadi lebih stabil.
2. Minggu Pon
Sosok orang yang lahir pada Minggu Pon adalah pribadi yang kebingunan dalam mengelola keuangan.
Mereka beranggapan bahwa selalu ada rezeki untuk mereka, namun tidak melakukan tindakan apapun untuk mencari rezeki.
Mereka justru melakukan hal yang sebaliknya dengan menghabiskan rezeki yang diperoleh tanpa mereka sadari.
Oleh karena itu mereka selalu bingung ke mana larinya uang yang mereka miliki dan cenderung ceroboh dalam mengelola keuangan.
Bahkan tidak mengerti uang yang dimilikinya telah habis.
Weton ini cenderung mudah tergoda mulai dari gaya hidup dan apapun yang berbau keglamoran, hingga mengalami masalah finansial.
3. Selasa Legi
Mereka yang lahir pada Selasa Legi sebenarnya cukup baik dalam hal rezeki.
Karena di mana mereka menginjak Bumi, di tempat itu pula mereka akan mendapatkan rezeki.
Mereka yang lahir pada Selasa Legi di bawah naungan Lebu Katiup Angin, di mana kehidupan banyak rezeki namun mudah cepat habis.
Karena karakter mudah terbakar dengan gaya hidup dan omongan orang lain.
Mereka merasa mampu besaing bahkan membeli apa pun agar terlihat mampu di hadapan orang lain.
Mereka suka keglamoran dan juga kemewahan namun terkadang Selasa Legi merasa sadar.
Ketika mereka sadar, mereka pun menyimpan uangnya sedikit, tapi lebih banyak menghambur-hamburkan uang untuk hal yang tidak berguna.
Anda harus menyikapi hal di atas dengan bijaksana.
Boleh percaya, boleh juga tidak. (ktw)
Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari