Kalau Kata Orang Bentuk Muka Proporsional Bikin Cantik, Primbon Jawa Ungkapkan Watak Seseorang dari Bentuk Mukanya

K. Tatik Wardayati

Penulis

(ilustrasi) Watak menurut bentuk muka berdasarkan Primbon Jawa.

Intisari-Online.com – Sebagian besar masyarakat Jawa masih menggunakan Primbon untuk meramalkan kehidupan seseorang atau menjalani keseharian mereka.

Dari hari lahir seseorang saja, di dalam Kitab Primbon Jawa bisa diungkapkan watak atau karakternya.

Tidak hanya itu, di dalam Primbon Jawa juga tertulis bagaimana larangan-larangan yang tidak boleh dilakukan oleh ibu hamil, apa yang harus dilakukan bila bayi lahir, termasuk jodoh yang cocok untuk seseorang.

Untuk mengetahui watak seseorang selain dari weton kelahiran, juga dengan melihat bentuk mukanya.

Baca Juga: Anda Lahir di Hari Jumat? Kenali Watak Anda dari Weton Kelahiran Hari Ini, Ada yang Miliki Sifat Unik Ini

Banyak bentuk muka yang berbeda sehingga kita perlu cermat dalam menentukan termasuk kategori mana muka seseorang.

Untuk memudahkan pemahaman, maka perhatikan keterangan berikut ini, seperti yang termaktub dalam Kitab Primbon Jawa Betaljemur Adammakna:

Muka proporsional, hidung mancung, dagu panjang, mata lebar, dan pandangannya bercahaya:

Pemiliknya akan berada dalam kebahagiaan dan keselamatan hidupnya.

Baca Juga: Ramalan Primbon Jodoh Perhitungan Suami Istri Menurut Hari Kelahiran, Hati-hati Bila Kedapatan Temui Ramalan Seperti Ini

Muka lebar dan hidung kecil:

Memiliki watak pekerja keras dan akan mengalami kesulitan dalam mencari sumber penghasilan.

Muka lebar dan hidung mancung:

Memiliki watak cenderung menjadi orang yang tidak pandai mengatur keuangan.

Muka lebar dan hidung proporsional:

Akan meraih kesuksesan karena banyak untung yang akan didapatkannya.

Muka berbentuk panjang dari bawah hidung hingga dagu:

Memiliki watak selalu merasa kekurangan.

Muka proporsional dan luwes:

Akan selalu mendapatkan keselamatan.

Baca Juga: Apa Bentuk Hidung Anda? Primbon Jawa Ungkapkan Watak Kepribadian Seseorang Dilihat dari Bentuk Hidungnya

Muka panjang dari dahi sampai alis:

Sifat di waktu mudanya akan mendapatkan kebahagiaan.

Muka panjang dari alis sampai hidung:

Pada usia tengah baya akan mendapatkan kesuksesan hidup dan kesuksesan karier.

Muka berkulit kasar, berkerut, dan kelihatan pori-porinya:

Dalam rumah tangganya tidak merasakan kebahagiaan.

Muka berkulit putih dan sangat halus:

Memiliki sifat tidak setia dan mudah menyeleweng.

Muka dan pipi banyak jamur kulit:

Memiliki watak seenaknya sendiri dan tidak peka dalam kehidupan sosial.

Baca Juga: Inilah Ramalan Watak Seseorang dari Neptu Weton Lahir Menurut Perhitungan Beberapa Nabi Seperti dalam Kitab Primbon Jawa

Muka berkulit halus, lebar, dan alis tidak berkesan menyambung, serta rambut berkilau:

Memiliki kecerdasan tinggi dan senang dengan pengetahuan baru.

Muka dengan pipi, hidung, mulut, dan dagu yang tampak luwes:

Memiliki bakat menjadi orang kaya dan mendapatkan kebahagiaan.

Muka tidak bercahaya:

Usianya cenderung tidak panjang.

Muka terlihat seperti bercahaya kuning:

Akan mendapatkan keselamatan dan kebahagiaan.

Muka pucat, sedikit bercahaya, dan berminyak:

Akan mendapatkan halangan dan rintangan dalam kehidupannya.

Baca Juga: Primbon Jodoh Perhitungan Kecocokan Suami Istri Berdasarkan Penjumlahan Neptu Weton Lahir dengan Pembagi 5 Menurut Kitab Primbon Jawa

Muka berkulit tipis:

Usianya tidak akan panjang.

Muka suram:

Akan sempit rezekinya dan mengalami kesulitan hidup.

Muka tampak bercahaya merah kekuningan:

Akan mendapatkan kesuksesan dari hasil usahanya.

Muka tidak menyenangkan dan cara berjalannya tengok kiri kanan serta tengok belakang:

Bertabiat jelek karena memiliki rasa sosial yang rendah dan tidak memegang amanah dengan baik.

Anda boleh percaya, boleh juga tidak. (ktw)

Baca Juga: Ketahui Watak Bayi Berdasarkan Bulan Kelahiran Menurut Kalender Jawa Seperti Termaktub dalam Kitab Primbon Jawa

Ingin mendapatkan informasi lebih lengkap tentang panduan gaya hidup sehat dan kualitas hidup yang lebih baik? Langsung saja berlangganan Majalah Intisari. Tinggal klik di https://www.gridstore.id/brand/detail/27/intisari

Artikel Terkait