Penulis
Intisari-Online.com -Mengetahui dan memahami kepribadian seseorang menjadi salah satu hal yang paling ingin kita peroleh.
Apalagi jika seseorang tersebut merupakan sosok yang dekat atau mungkin sedang kita coba dekati.
Bahkan terkadang, mengetahui dan memahami kepribadian juga perlu dilakukan kepada diri sendiri, sebab tidak semua orang mengenal dirinya sendiri dengan baik.
Berbagai cara untuk mengenal kepribadian pun umum dibagikan baik melalui artikel maupun melalui media sosial.
Baca Juga: Teka-Teki Gambar Hewan Ini Bisa Ungkap Kepribadianmu, Yuk Mainkan!
Ada yang menggunakan horoskop atau primbon. Ada pula yang mencoba memahami orang lain melalui tulisan tangan.
Dalam beberapa kasus, mengenal kepribadian pun bahkan bisa dilakukan dengan cara memerhatikan hal-hal kecil.
Mulai dari memilih sepatu, cara jalan, kebiasaan makan, kebiasaan belanja, gayaselfie, hingga cara membawa tas.
Nah, selain itu, ternyata ada cara lain untuk mengungkap kepribadian seseorang, yaitu dengan memerhatikan caranya menekan pasta gigi.
Baca Juga: Apa Sifat Anda yang Paling Disukai Orang Lain? Mari Kita Lihat Lewat Panjang Kuku Jari
1. Menekan bagian bawah, bahkan menggulungnya
Kebiasaan ini mencerminkan orang yang sangat cermat dan rapi serta sanagt peduli dengan barang-barang dan orang-orang sekitarnya.
Orang yang biasanya memiliki rumah yang bersih ini juga umumnya sangat perfeksionis dan tidak suka membuang barang selama masih bisa menggunakannya.
Baca Juga: Gambar Apa yang Pertama Kali Anda Lihat? Jawabannya akan Mengungkap Kepribadian Sejati Anda
2. Menekan bagian tengah
Orang yang biasa menekan bagian tengah pasta gigi umumnya memiliki sifat realistis, aktif, tergesa-gesa sekaligus sangat tidak teratur.
Namun, di sisi lain, mereka biasanya sangat suka menghadapi tantangan dan sangat mudah untuk bergaul hingga memiliki banyak teman.
Baca Juga: Kepribadian Seseorang Bisa Dilihat dari Bentuk Jempolnya, Bagaimana dengan Milik Anda?
3. Menekan bagian atas
Keras kepala, teguh dalam menggapai tujuan namun di sisi lain sering pesimis dan sulit percaya orang lain adalah watak dari orang yang suka menekan bagian atas pasta gigi.
Mereka juga sangat fokus pada diri sendiri yang sering terlihat menjadi orang yang egois di mata orang-orang sekitarnya.
4. Menjaga bentuk seperti baru
Sosok seniman yang gemar menyendiri dan bermimpi serta memiliki dunia sendiri adalah cerminan dari mereka.
Mereka juga orang yang sensitif, lembut, tenang, penuh perhatian, dan toleran, namun pada saat bersamaan, mereka bisa menjadi sangat terus terang dan murah hati.
5. Menekan semaunya
Tentunya sudah terbayang bahwa orang yang punya kebiasaan ini bukan orang yang bisa rapi, melakukan sesuatu secara runut, bahkan kesulitan untuk menjadi orang yang tepat waktu.
Tapi jangan salah, mereka juga biasanya sangat terus terang, murah hati, punya banyak pemikiran, bahkan cenderung lembut dan tenang.
Baca Juga: Kalau Huruf A Jadi Huruf Pertama dari Nama Anda, Intip Kepribadian Anda, Juga dari Huruf Lain