Penulis
Intisari-Online.com - Sampai hari ini eksistensi monster Loch Ness masih diperdebatkan hinggadan ada yang menganggapnyasebagai makhluk mitos.
Namun, baru-baru ini penampakan monster Loch Ness dilaporkan ditangkap oleh Google Earth.
TikTok @ hidden.on.google.earth dengan2,2 juta pengikut mengunggah monster yang diduga menjadi legenda danau Skotlandia itu.
Pengguna @hidden.on.google.earth mengunggah video yang diduga menemukan monster Loch Ness pada Oktober 2020.
Di videonya tampak si pengguna memperbesar bagian danau dekat Fort Augustus.
Awalnya dia drop pin lalu menggeser-geser kamera sampai menemukan sosok aneh berwarna hitam panjang seperti Nessie, panggilan monster Loch Ness.
Objek tersebut sebagian besar tubuhnya tampak terendam air dan yang muncul hanya lehernya saja.
Daily Star pada 13 Februari 2021 mewartakan, unggahan @hidden.on.google.earth langsung diserbu ribuan komentar.
"Ya ampun, orang-orang menghabiskan hidup mereka untuk mencari Nessie dan dia malah ada di Maps," tulis seorang netizen.
Warganet lainnya berkomentar, "Astaga... saya tidak akan pernah ke danau lagi."
Namun ada juga yang ragu itu adalah penampakan monster Loch Ness, karena menurut mereka lebih mirip sebatang kayu.
Penampakan Loch Ness lainnya
Sebelum tertangkap Google Earth, penampakan monster Loch Ness juga dilaporkan muncul beberapa kali tahun lalu.
Pada 13 April 2020 contohnya, petugas rumah sakit Irlandia, Eoin O'Faodhagain (55), yakin dia telah menangkap gambaran sosok misterius itu saat muncul di perairan danau Skotlandia.
Dilansir dari Mirror, Daftar Resmi Pemantauan Monster Loch Ness telah "mengonfirmasi" rekaman tersebut, yang menunjukkan sesuatu yang tidak dapat dijelaskan muncul dari Teluk Urquhart sekitar pukul 8.11 pagi.
Eoin juga menyatakan sebelumnya telah melihat penampakan monster legendaris tersebut pada 18 Januari.
Eoin mengatakan, makhluk misterius itu muncul setinggi 3-4 kaki dari air.
Ia percaya bahwa pola-pola gerakannya menunjukkan panjang Loch Ness setidaknya 10 kaki (3 meter).
Sebelumnya Steve Challice turis asal Southampton, Inggris, mengklaim dia memfoto sesuatu seperti ikan besar saat berlibur di Skotlandia pada September 2019.
Challice memperkirakan monster Loch Ness ini berenang sekitar 9 meter jauhnya, dengan panjang badan sekitar 2 meter.
"(Makhluk) itu hanya muncul di satu kesempatan dan sejujurnya itu kebetulan."
"Aku melihatnya persis seperti yang Anda lihat di foto, tapi aku tidak melihatnya lagi."
Selanjutnya pada 8 Juli Ross MacAulay sedang mengemudi tepat di luar Fort Augustus, dan ada sesosok penampakan di dalam air, sekitar 60 meter di bawah jalan.
"Aku memperhatikannya selama 5 menit. Tidak ada leher panjang, tidak ada kepala, hanya punuk."
"Aku bisa perkirakan itu sepanjang 12 kaki (3,65 meter) dan lebarnya 4 kaki (1,2 meter) paling lebar.
(Warnanya) abu-abu muda dan turun ke bawah air lalu naik dan kemudian hilang," terangnya dikutip dari Mirror.
Loch Ness Live Cam mengumpulkan semua penampakan makhluk yang terekam, dan mengklaim ada total 1.115.
Selama 2019 ada 18 kali penampakan, terbanyak sejak 1983.
Sementara itu, seorang ahli biologi terkenal telah mengungkap bahwa Monster Loch Ness mungkin benar nyata adanya.
Hal itu karena kita hanya tahu sedikit tentang misteri yang berada di kedalaman laut itu.
Dilansir dariDaily Star, Jumat (22/5/2020), Ilmuwan Jeremy Wade telah menghabiskan waktunya untuk mencari jawaban mengenai kisah-kisah paling membingungkan di dunia.
Tahun lalu, peneliti dari Selandia Baru menggunakan pemetaan DNA untuk menyelidiki Nessie lebih lanjut.
Jeremy berkata: "Yang jelas harus dilakukan adalah mencari binatang besar."
"Tetapi penelitian baru-baru ini mengatakan mereka akan mencari DNA sebagai gantinya untuk diteliti."
Survei menemukan adanya data DNA belut yang tingggi.
Baca Juga:Ternyata Tubuh Anda Akan Alami Hal Ini Jika Tiap Hari Makan Nasi dan Tempe, Baik atau Buruk Sih?
Itu menunjukkan bahwa Nessie bisa saja seekor belut mutan raksasa.
Penelitian di Loch Ness ini merupakan bagian dari serial TV,Mysteries of the Deep.
(*)