Find Us On Social Media :

Covid Hari Ini 17 Oktober 2020: Sudah 10 Bulan Tapi Kasus Baru Malah Melonjak Tajam, Indonesia Tembus 350.000 Kasus, Sementara di AS Jadi 8 Juta Kasus

By Mentari DP, Sabtu, 17 Oktober 2020 | 08:55 WIB

ilustrasi virus corona.

Mengutip data dari laman Worldometers, Sabtu (17/10/2020) pagi, ada 2,67 juta kasus aktif virus corona di AS, dengan lebih dari 15 ribu di antaranya berada dalam kondisi yang serius. 

Perancis

Kementerian Kesehatan Perancis kembali mengumumkan 25.086 kasus baru virus corona yang terjadi di negaranya. 

Di hari sebelumnya, negara ini juga mencatatkan rekornya sendiri untuk jumlah kasus harian tertinggi yang pernah dilaporkan, yaitu sebanyak 30.621 kasus infeksi.

Dengan demikian, jumlah total kasus Covid-19 yang telah terjadi di Perancis menjadi sebanyak 834.770.

Selain itu, pemerintah juga melaporkan 122 kasus kematian Covid-19 dalam 24 jam terakhir.

Jumlah ini lebih besar dari hari sebelumnya, di mana dilaporkan 88 kasus kematian baru.

Hingga kini, secara total, Perancis telah mencatatkan lebih dari 30 ribu kasus kematian dan lebih dari 100 ribu pasien telah dinyatakan sembuh dari Covid-19.

Adapun jumlah kasus aktif saat ini adalah sebanyak 696.771 kasus dengan 1.800 kasus di antaranya berada dalam kondisi serius.

(Vina Fadhrotul Mukaromah)

(Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Update Virus Corona di Dunia 17 Oktober: 39,5 Juta Terinfeksi| Kasus di AS Lewati Angka 8 Juta")

Baca Juga: Puluhan Pasien Tak Kunjung Sembuh dari Covid-19 Walau Sudah Berbulan-bulan Terinfeksi, Ternyata Ini yang Terjadi pada Pasien Tersebut, Dokter: Sudah Menyebar ke Seluruh Tubuh