Find Us On Social Media :

Bikin Risiko Kematian Naik Dua Kali Lipat, DNA Warisan 'Sepupu Manusia' Ini Bikin Komplikasi Covid-19 Makin Parah, Ada di Indonesia?

By Ade S, Minggu, 4 Oktober 2020 | 18:42 WIB

Bikin Risiko Kematian Naik Dua Kali Lipat, DNA Warisan 'Sepupu Manusia' Ini Bikin Komplikasi Covid-19 Makin Parah, Ada di Indonesia?

Usia lanjut, pria, dan masalah medis yang sudah ada sebelumnya dapat meningkatkan gangguan yang lebih serius.

Namun, faktor genetik juga dapat berperan seperti yang dijelaskan dalam temuan baru yang terbit Rabu (7/9/2020).

"Sangat mengejutkan bahwa warisan genetik dari Neanderthal memiliki konsekuensi yang sangat parah dalam masa pandemi saat ini," kata rekan penulis Svante Paabo, direktur departemen genetika di Institut Max Planck untuk Antropologi Evolusi.

Baca Juga: Bukan Hal Mengagetkan Jika Donald Trump Terinfeksi Covid-19, Ternyata Jauh Sebelum Itu Baba Vanga Pernah Meramalkan Kejadian Ini, Settingan Apa Kebetulan?

Seperti diberitakan AFP, Kamis (1/10/2020), penelitian terbaru oleh Covid-19 Host Genetics Iitiative mengungkap bahwa varian genetik di wilayah tertentu kromosom 3, yakni salah satu dari 23 kromosom dalam genom manusia dikaitkan dengan bentuk penyakit yang lebih parah.

Wilayah kromosom 3 tersebut diketahui menyimpan kode genetik dari Neanderthal.

Oleh sebab itu, Paabo dan rekan penuli Hugo Zeberg memutuskan mencari kaitan varian genetik tersebut dengan Covid-19.

Baca Juga: Sempat Jadi Negara dengan Kasus Covid-19 Tertinggi di Asia Tenggara, Kini Kasus Harian di Singapura Hanya di Bawah 10, Malah 2 di Antaranya Berasal dari WNI