Find Us On Social Media :

Beda Jauh, Jika Anak Kembar Albino di Wonogiri Viral dan Sering Diajak Swafoto, di Tempat Ini Orang-Orang Albino Diburu, Dibantai, dan Diambil Organnya untuk Ilmu Sihir

By Mentari DP, Sabtu, 5 September 2020 | 08:26 WIB

Anak kembar albino asal Wonogiri.

Intisari-Online.com - Bati kembar asal Wonogiri viral di media sosial.

Hal ini karena kedua bocah perempuan itu albino.

Dilansir dari jateng.tribunnews.com pada hari Sabtu (5/9/2020), dua anak perempuan kembar albino itu bernama Nadya Nur Azzahra dan Nadira Nur Ainiyah.

Keduanya merupakan anak kembar pasangan suami istri Nunung Kristanto (43) dan Suratmi (36), warga Dusun Gadungan, Desa Ngambanan, Selogiri, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

Baca Juga: Covid Hari Ini 5 September 2020: Anies Baswedan Sebut Kondisi Jakarta Mengkhawatirkan, 'Hampir Sentuh Angka 1.000 Kasus Setiap Hari'

Nunung dan Suratmi menjelaskan bahwa kedua anak kembarnya kini menginjak usia 3,5 tahun.

Karena tampak berbeda dari anak pada umumnya, kedua anak kembar ini lantas menjadi perhatian warga sekitar.

 

Sejak pulang kampung, beberapa warga yang mampir ke rumah Nunung dan Suratmi.

Mereka ingin melihat putri kembarnya itu.

Tak sedikit pula yang mengajak swafoto saat bertemu di jalan.

Baca Juga: Militernya Sangat Kuat dan Punya Hak yang Diakui Dunia, Indonesia Diklaim Bisa Jadi Pemimpin Negara-negara Asia Tenggara untuk Lawan China