Penulis
Intisari-online.com -Raja obat bius Meksiko Joaquin Guzman 'Él Chapo'telah berhasil ditangkap.
Dia adalah salah satu gembong yang memperdagangkan kokain, heron, dan ganja dalam jumlah berton-ton dan memimpin Kartel Sinaloa.
Meski telah ditangkap bukan berarti, para geng dan kartel narkoba di Meksiko berhenti.
Bahkan mereka semakin liar dalam berebut pasar.
Salah satunya yang menjadi kunci adalah sebuah terowongan rahasia bawah tanah yang baru-baru ini menjadi rebutan kelompok kartel dan geng di Meksiko.
Konon terowongan itu diperebutkan oleh para geng dan ternyata terowongan itu bukan sembarang terowongan.
MenurutDaily Mirror, pada Minggu (8/9/2019) terowongan itu dulu adalah milik El Chapo, yang menghubungan Meksiko dengan AS.
Jika memiliki terwongan tersebut, konon mereka bisa mendominasi pasar obat bius di AS.
Terowongan bawah tanah itu, melintasi perbatasan AS-Meksiko yang memungkinkan, rekan-rekan El Chapo memindahkan obat-obat dari Meksiko ke AS.
Namun setelah El Chapo ditangkap pada Februari lalu, kini terowongan itu menjadi rebutan.
Meski demikian, saat ini terwongan itu masih terus digunakan oleh Kertel Sinaloa.
Akan tetapi, terowongan itu bukan satu-satunya digunakan oleh Sinaloa, karena organisasi kriminal lain juga bersatu dan saling sikut untuk menggunakannya.
Duncan Wood, Direktur Mexico Institute Wilson Centre Wilson Centre, mengatakan kepada Daily Star, "Saya membayangkan bahwa pada suatu saat ada antara 10 dan 50 terowongan yang beroperasi."
Baca Juga: Wanita ini Rutin Meminum Susu Kunyit dan Air Madu Tiap Pagi, Ia Mendapatkan Manfaat Luar Biasa
"Tidak semua dari mereka akan beroperasi aktif pada saat yang sama tetapi mereka akan tersedia," katanya.
"Kartel telah menginvestasikan banyak waktu dan upaya selama bertahun-tahun dalam membangun terowongan ini," tambahnya.
Baca Juga: Wanita ini Rutin Meminum Susu Kunyit dan Air Madu Tiap Pagi, Ia Mendapatkan Manfaat Luar Biasa
"Mereka memiliki lokasi yang tepat di daerah perkotaan, serta gurun, sehingga bisa memindahkan obat-obatan," jelasnya.
Wood melanjutkan, "Ada terowongan yang dikendalikan oleh satu kartel tetapi terkadang mereka menyewakannya kepada yang lain.Afif Khoirul M