Find Us On Social Media :

Mayat-mayat Menumpuk Hingga Dibiarkan Membusuk di Jalanan, Kota Ini Dijuluki 'Wuhan Baru' Setelah Banyak Rakyatnya Mati Akibat Covid-19

By Afif Khoirul M, Minggu, 3 Mei 2020 | 12:01 WIB

Mayat-mayat di Guayaquil, Ekuador dibiarkan tergeletak di Jalanan.

Mayat-mayat yang tidak terurus dibiarkan menumpuk di jalanan hingga membusuk.

Melansir Daily Star pada Minggu (3/5/20), Guayaquil, merupakan rumah bagi 2,3 juta penduduk, namun kini telah menderita 7.000 kematian, meskipun pemerintah melaporkan jumlahnya lebih rendah.

Pihak berwenang sendiri mengakui bahwa lebih dari 100 mayat belum diidentifikasi dan banyak lagi yang dilaporkan hilang.

Gambar-gambar yang terekam di Guayaquil menunjukkan, mayat-mayat itu dibiarkan menumpuk di jalanan, karena tidak ada yang berani mengurusnya, sementara petugas kewalahan dengan jumlahnya.

Otoritas setempat mengatakan, sebelumnya mereka hanya menangani 50 mayat dalam sehari, tetapi kini melonjak menjadi 500 dalam sehari.

Mereka yang belum sempat diurus jenazahnya oleh petugas, terpaksa dikembalikan ke keluarganya.

Baca Juga: Dikenal Sebagai Negara Komunis dengan Pemimpin yang Kejam, Tenyata Ada Kehidupan Umat Muslim dan Masjid di Korea Utara