Find Us On Social Media :

Mohamed Salah, Pahlawan Liverpool yang Mengubah Pandangan Rakyat Inggris Terhadap Islam

By Aulia Dian Permata, Rabu, 25 April 2018 | 17:15 WIB

Intisari-Online.com - Bukan rahasia lagi bahwa masyarakat Inggris menilai Islam sebagai agama yang menimbulkan ketakutan tersendiri.

Banyak orang-orang di Inggris yang mengalami fobia pada Islam karena banyaknya rumor yang beredar mengenai terorisme dan santernya pergerakan ISIS.

Namun, di tengah semua fenomena ini tiba-tiba muncul seorang Mohamed Salah yang berhasil membuat rakyat Inggris mencintainya.

Perlu diketahui, Salah beragama Islam dan merupakan muslim yang taat.

Baca Juga: Hidup Mewah dan Mempunyai Istri yang Cantik, Ternyata Beginilah Fakta Kehidupan Pesumo

Prestasinya tidak hanya di lapangan saja, tapi juga memiliki segudang kegiatan amal sosial di luar karier sepakbolanya.

Salah mencetak 32 gol dalam 38 pertandingan di tahun pertamanya di Liverpool dan turut serta membantu The Reds bertengger di peringkat ketiga klasemen Liga Premier Inggris.

Liverpudlian, fans Liverpool, bahkan membuat chant alias yel-yel baru demi Salah.

Chantnya berbunyi:

"Jika Tuhanmu cukup baik untukmu / Tuhanmu cukup baik untukku / Jika kamu mencetak beberapa gol lagi / Lalu aku akan menjadi muslim juga!"

"Jika Tuhanmu cukup baik untukmu / Tuhanmu cukup baik untukku / Duduk di masjid bersamamu / Itulah tempat yang ingin aku tuju!"

 Baca Juga: Pria Ini Temukan Ruang Bawah Tanah Rahasia di Rumah Neneknya, Ketika Dibuka Isinya Sangat Mengagumkan!