Find Us On Social Media :

Pengusaha Ini Nekat Bakar Uang Tunai Rp 10 Miliar, Karena Tak Mau Berbagi Harta dengan Mantan Istri: 'Saya Bukan Orang yang Sangat Materialistis'

By Muflika Nur Fuaddah, Jumat, 7 Februari 2020 | 15:29 WIB

Ilustrasi membakar uang

Intisari-Online.com - Seorang pengusaha (55) membakar uang tunai sebanyak Rp 10 miliar.

Hal itu dilakukannya agar tak perlu membayar tunjangan mantan istrinya, sebagai bagian dari penyelesaian perceraian mereka.

Ia adalah Bruce McConville berasal dari Kanada.

Tindakannya itu juga berhasil membuat hakim terkejut karena membakar uang sebesar 1 juta dolar Kanada (Rp 10,2 miliar).

Baca Juga: Pakar Virus Indonesia Melihat Ada Keanehan Pada Virus Corona, 'Ada Semacam Struktur Buatan yang Ditempel'!

Dia mengatakan kepada hakim bahwa ia melakukan penarikan uang tunai itu beberapa kali dan memiliki tanda terima.

Hanya saja, tidak ada yang melihatnya benar-benar membakar uang itu.

McConville mengatakan kepada hakim bahwa dia membakar uang itu karena frustrasi dengan proses perceraian.

Meskipun dia tahu bahwa tindakannya itu dapat membuat anak-anaknya tidak respect.

Baca Juga: Usai Menyembelih Babi, Pria Ini Mendadak Kaya Setelah Temukan Benda Aneh Berbulu Ini, Tak Pernah Terjadi Sebelumnya Meski Sudah Ternak Babi Bertahun-tahun