Find Us On Social Media :

Siap Mendengar Rahasia? Inilah Data-data Pribadi Anda yang Dikuasai Facebook dan Google!

By Muflika Nur Fuaddah, Kamis, 29 Maret 2018 | 09:15 WIB

Intisari-Online.com- Coba unduh data pribadi Anda di Facebook dan Google, hasilnya mungkin akan jauh melampaui apa yang dapat Anda bayangkan.

Dilansir dari The Guardian (28/3/2018), Facebook dan Google menyimpan segala informasi mengenai Anda tanpa Anda sadari.

Google tahu di mana Anda berada

Google menyimpan lokasi Anda (jika Anda mengaktifkan GPS), Anda dapat melihat garis waktu tempat Anda berasal dari hari pertama Anda menggunakan Google di ponsel.

Baca Juga: 

Bava Juga: 

Klik  tautan ini untuk melihat data Anda sendiri: https://www.google.com/maps/timeline?pb

Google tahu semua yang pernah Anda telusuri dan yang Anda hapus

Google menyimpan riwayat pencarian di semua perangkat Anda.

Itu berarti meskipun Anda telah menghapus riwayat penelusuran Google di ponsel, data itu masih dapat ditelusuri di perangkat lain.

Klik tautan ini untuk melihat data Anda sendiri: https://myactivity.google.com/myactivity

Google mengetahui yang Anda sukai untuk beriklan

Google menunjukkan iklan yang tidak sembarangan terhadap Anda, ia terlebih dahulu mempelajari Anda.