Find Us On Social Media :

Ini Racikan Obat yang Digunakan Reynhard Sinaga Untuk Perkosa Puluhan Korbannya, ‘Tidak Ada Rasa, Efeknya Cepat, dan Hilang dari Tubuh Sekitar 1 Jam’

By Mentari DP, Selasa, 7 Januari 2020 | 13:30 WIB

Reynhard Sinaga.

Intisari-Online.com – Publik Indonesia dikejutkan dengan berita mengenai seorang pria asal Indonesia, Reynhard Sinaga.

Sebab, Reynhard Sinaga dihukum seumur hidup oleh Pengadilan Manchester di Inggris.

Reynhard diketahui melakukan 159 kasus perkosaan dan serangan seksual terhadap 48 korban pria, dalam rentang waktu dua setengah tahun sejak 1 Januari 2015 sampai 2 Juni 2017.

Menurut keterangan Kepolisian Manchester, Reynhard mengajak korban yang tampak rentan setelah mabuk di dekat apartemennya.

Baca Juga: Ikan Tuna Ini Dijual Setara Harga Mobil Rolls Royce Limited Edition, ‘Kesempurnaan’ Inilah yang Membuatnya Begitu Mahal

Reynhard kemudian memasukkan obat yang dicurigai adalah GHB (gamma-hydroxybutyrate).

GHB (gamma-hydroxybutyrate)

Pakar Adiksi dan Peneliti Obat-obatan Terlarang dari Institute of Mental Health Addiction and Neuroscience (IMAN) Jakarta, dr Hari Nugroho, mengatakan bahwa GHB marak digunakan di Eropa sekitar tahun 1990-an.

“Biasanya digunakan di klub atau tempat hiburan malam,” tutur dr Hari kepada Kompas.com pada Selasa (7/1/2020).

 

Baca Juga: Donorkan Organ Tubuhnya, Balita Ini Berhasil Selamatkan 3 Nyawa Anak Lainnya, Staf Rumah Sakit Pun Beri Penghormatan untuk Terakhir Kalinya