Find Us On Social Media :

Ledakan di Monas Terjadi Karena Granat Asap: Mengenal Granat Asap, Salah Satu Jenis Granat yang Digunakan TNI

By Mentari DP, Selasa, 3 Desember 2019 | 11:45 WIB

Ledakan di Monas terjadi karena granat asap.

Intisari-Online.com – Sebuah ledakan terjadi di kawasan Monas, Jakarta Pusat pada Selasa (3/12/2019) pagi.

Ledakan ini tentu mengagetkan semua orang. Apalagi lokasinya terjadi di dekat Istana Kepresidenan.

Dilansir dari kompas.com, ada dua orang yang menjadi korban dan keduanya merupakan anggota TNI.

Mereka adalah Serka Fajar dan Praka Gunawan.

Baca Juga: Lindungi Jantung Hingga Cegah Kanker, Ini 5 Manfaat Hebat Duku

Serka Fajar mengalami luka yang cukup parah pada bagian tangan kiri. Pasalnya, saat meledak, granat tersebut tengah dipegangnya.

Sedangkan Praka Gunawan mengalami luka pada bagian paha

Saat ini, kedua korban telah dilarikan ke ke Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Jakarta untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Tak berapa lama, Kapolda Metro Jaya Irjen Gatot Eddy Pramono menyatakan, ledakan yang terjadi akibat granat asap.

"Hasil temuan tim di lapangan ini adalah granat asap yang meledak," kata Gatot saat menyampaikan keterangan di TKP.

Baca Juga: Ketika Terpidana Mati Jadi ‘Pahlawan’ yang Bantu Bekuk Pelaku Teror London Bridge