Penulis
Intisari-Online.com - Penggemar Via Vallen dibuat heboh karena wajah pedangdut itu menurut mereka terlihat sangat berbeda dari sebelumnya, bahkan tidak sedikit yang mengaku pangling.
Bila diperhatikan, wajah Via Vallen tersebut memang sedikit lebih berisi, wajahnya terlihat lebih chubby dari sebelumnya.
Banyak dugaan yang datang dari warganet kemudian bermunculan terkait perubahan Via.
Salah satunya, warganet menduga Via baru saja menjalani operasi plastik.
Benarkah demikian? Coba simak foto-foto transformasi seorang wanitasetelah dirinya melakukan operasi plastik berikut!
Pada kenyataannya, operasi plastik tidaklah seinstan yang dibayangkan orang-orang.
Sekitar tahun2018 lalu, akun FacebookPiyapeauty Makeup pernah mengunggah foto-foto yang menunjukkan tahap-tahap perubahan seorang wanita setelah menjalani operasi plastik.
Ternyata, untuk mendapat wajah yang sempurna diperlukan waktu 3-4 bulan untuk menyelesaikan semua prosedur perawatan sebelum dan pasca operasi plastik.
Baca Juga: Menkes Terawan Sebut Akan Subsidi BPJS Kesehatan: 'Jelas karena Cinta Rakyat'
Piya menghabiskan biaya sebesar 995.000 bath Thailand (setara dengan Rp427 juta) hanya untuk biaya operasinya saja.
Gadis Thailand ini melakukan operasi di Korea Selatan dan tinggal di sana selama beberapa bulan untuk proses penyembuhan.
Jadi, bisa dibayangkan mungkin Piya perlu biaya lebih dari Rp500 juta termasuk dengan tiket pesawat dan akomodasi selama di Korea Selatan.
Namun, perubahan wajah Piya memang sangat fantastis.
Baca Juga: Jangan Salah, Lemak Tak Selalu Bikin Gemuk Tapi Justru Bisa Bantu Diet, KoK Bisa?
Perubahan itu bisa dilihat dalam foto-foto berikut ini:
1. Wajah asli Piya. Sudah cantik sih sebenarnya!
2. Beberapa saat setelah menjalani operasi plastik
3. Setelah operasi plastik, wajah Piya membengkak. Tapi menurut dia, rasanya tidak sakit.
4. Satu bulan setelah operasi plastik. Pipi Piya masih ada memar tapi dia sudah bisa berdandan.
5. Dua bulan setelah operasi plastik. Wajah Piya mulai terlihat sangat cantik dan dia sudah bisa tersenyum lebar.
6. Tiga bulan setelah operasi plastik, Piya benar-benar puas dengan hasilnya.
7. Ini foto terbaru Piya setelah empat bulan menjalani proses operasi plastik.
Wah, hasilnya sangat mengagumkan ya?
Baca Juga: Sembuhkan Batuk pada Anak-anak dengan Nanas, Bisa Dicoba Sendiri di Rumah, Ini Caranya!
(Aulia Dian Permata)