Find Us On Social Media :

Meski Hanya Tukang Sampah, Pria Ini Telah Sumbangkan Lebih dari Rp300 Juta Demi Bantu Anak-anak Miskin

By Afif Khoirul M, Sabtu, 20 April 2019 | 15:30 WIB

Tukang sampah Zhao ketika sedang bekerja.

Intisari-online.com - Niat baik terkadang bisa datang tanpa perlu melihat status sosial dan berapa banyak uang yang kita miliki.

Contohnya adalah tukang sampah berusia 58 tahun di China yang telah dipuji sebagai pahlawan, karena tindakannya tanpa pamrih.

Menurut Oddity Central pada Senin (15/4/2019), petugas kebersihan ini telah menyumbangkan uang lebih dari 180.000 yuan atau sekitar Rp376 juta pada puluhan anak miskin.

Pria yang diketahui bernama Zhao ini adalah tukang pembersih jalanan di Shenyang, Provinsi Liaoning timur laut Tiongkok.

Baca Juga : Gadis 11 Tahun Meregang Nyawa Setelah Sikat Gigi, Peringatan untuk Orang Tua!

Dikatakan dia memiliki gaya hidup yang sangat hemat, sehingga uangnya dialokasikan untuk mambantu orang yang lebih membutuhkan.

Sebagian besar, Zhao hanya makan mie rebus biasa, dan belum membeli pakaian baru selama 30 tahun.