Find Us On Social Media :

Inilah Desa Giethoorn, Desa Tenang yang Tak Miliki Jalan dan Kendaraan

By Intisari Online, Minggu, 10 Februari 2019 | 12:30 WIB

 

Intisari-Online.com – Bagi kita yang tinggal di kota besar, jalanan dan gedung bertingkat adalah dua hal yang selalu kita lihat.

Tapi kedua hal itu tidak bisa kita lihat jika kita berkunjung ke desa kecil di Belanda ini.

Sebab, desa ini tidak memiliki jalanan apalagi gedung bertingkat.

Desa apakah itu?

Baca Juga : Kisah Gloria, Merias Jenazah Secara Gratis: 'Aku Mau Mendandani Mereka Dengan Cantik Untuk Terakhir Kalinya'

Dilansir dari dailymail.co.uk pada 2018, desa itu bernama Giethoorn. Ia terletak di provinsi Overijssel, di timur Belanda.

Desa Giethoorn juga dijuluki kota nelayan sebab desa ini tidak memiliki jalan.

Desa ini berada pusat sistem saluran Overijssel dan berada di sepanjang kanal-kanal. Sehingga rumah warga tidak dapat dijangkau dengan jalan darat.

Kita bisa berkunjung antara satu rumah ke rumah lainnya hanya dengan 180 jembatan yang sudah dibangun atau dengan menggunakan perahu kecil.

Desa ini begitu damai dan memiliki keindahan yang sederhana. Bahkan suara yang paling keras yang bisa kita dengar adalah suara bebek dan burung-burung.

Baca Juga : Tak Hanya Bikin Emosi dan Terlambat ke Kantor, Ternyata Macet Juga Tingkatkan Risiko Serangan Jantung Lho!