Penulis
Intisari-Online.com - Seorang ibu mencoba memanipulasi kasus keracunan anaknya setelah mencekokinya dengan satu sendok makan penuh garam.
Anaknya baru berusia 18 bulan ketika tiba-tiba terlihat sangat pucat, lemas, dan nyaris tidak bisa merespon apapun.
Neneknya kemudian menelepon rumah sakit di Truro, dan pihak rumah sakit harus mengirim helikopter ambulans karena kondisi gadis kecil itu sudah kritis.
Semuala, ibu dari anak itu mengaku bahwa keadaan baik-baik saja sebelumnya dan dia meninggalkan anaknya sejenak.
(Baca Juga:Pernah Mimpi Orang yang Telah Meninggal? Ini Artinya!)
Namun, pemeriksaan lebih lanjut menunjukkan adanya kandungan sodium yang sangat banyak dalam tubuh anak itu.
Terungkap bahwa sebelumnya, sang ibu telah memaksa anaknya menelan 24 gram garam dapur, 12 kali lebih banyak dari jumlah maksimum yang bisa dikonsumsi anak seusianya.
Setelah itu, dia memberinya minum susu dan tiba-tiba saja kondisi si anak langsung menurun.
Dalam kasus ini, anak itu berhasil diselamatkan berkat tanggapan cepat dari pihak medis.
(Baca Juga:Bukannya Bikin Ngeri, 'Mayat' dalam Selokan Hitam Penuh Sampah Ini Malah Bikin Orang Tertawa)
Namun, terlalu banyak garam memang sangat berbahaya, khususnya bagi anak-anak.
Kadar sodium berlebih dalam tubuh menyebabkan kerusakan otak dan ginjal, kejang, koma, hingga kematian.
Gejala keracunan akut meliputi demam, kejang, dehidrasi ekstrim, nyeri, kram otot wajah dan kelopak mata melebar berair.
Bagi anak kecil dan bayi yang sistem ginjal dan pencernaannya belum berkembang maksimal, risikonya tentu lebih tinggi.
(Baca Juga:Budi Hartono, Orang Terkaya Indonesia 2018 Ini Pernah Hampir Bangkrut Tapi Tidak Pernah Menyerah)
Sayangnya, kasus keracunan garam yang tercatat masih sangat sedikit dan banyak masyarakat yang kurang waspada akan hal itu.
Beberapa kasus yang pernah terjadi dari orangtua yang meracuni anaknya dengan garam dosis tinggi pernah terjadi sebelumnya.
Pertama, kasus Petrina Stocker yang meracuni anak laki-lakinya berusia 9 tahun dengan garam.
Anak laki-lakinya mati setelah beberapa hari diracuni garam lebih dari 10 sendok makan.
Kedua, kasus Lacey Spears di Kentucky yang meracuni Garret, anaknya yang berusia lima tahun.
Lacey sengaja membuat Garret sakit untuk menarik simpati dan mendapat bantuan finansial.
Garret juga harus meninggal akibat kekejaman ibunya sendiri.
(Baca Juga:Inilah Rinto, Tukang Bakso Berdasi yang Berdandan 1 Jam dan Terinspirasi James Bond)