Penulis
Intisari-Online.com - Sebuah pesawat penumpang Iran milik maskapai Aseman Airlines dilaporkan hilang dari radar sebelum kejadian buruk terjadi.
Dilansir dari AFP, direktur humas Aseman Airlines Mohammad Tabatabai menyatakan, seluruh penumpang dan kru yang berjumlah 66 orang tewas.
"Setelah melakukan pencarian, sayangnya, kami diinformasikan bahwa pesawat telah mengalami kecelakaan," katanya.
"Seluruh orang yang kami sayangi kehilangan nyawa dalam insiden ini," tambahnya.