Cara Alami Menghilangkan Warna Gelap Kulit Leher, Mudah dan Bisa Dilakukan Siapa Saja

Tatik Ariyani

Penulis

Kulit leher yang warnanya lebih gelap adalah sebuah kelainan pigmentasi kulit yang disebabkan oleh penuaan atau paparan sinar matahari.

Intisari-Online.com - Banyak orang merasa malu denganbercak kulit hitam di area leher.

Hal ini adalah kelainan pigmentasi kulit yang cukup umum atau dikenal dengan sebutan acanthosis nigricans.

Penuaan dan paparan sinar matahari adalah penyebab utamanya.

Dilansir dari top10homeremedies, ada banyak solusi alami untuk mengurangi warna gelap pada kulit di sekitar leher:

(Baca juga: Canggih! Peta ini Tunjukkan Lagu yang Paling Sering Diputar di Sebuah Negara, di Indonesia Ternyata Lagu Dangdut Koplo Ini)

1. Kacang almon

Nutrisi yang ada dalam kacang almon bermanfaat untuk kesehatan kulit. Almon dapat membantu dalam menutrisi kulit dan menghilangkan perubahan warna.

Caranya dengan mencampurkan satu sendok teh bubuk almon, satu sendok teh susu bubuk dan madu. Oleskan di bagian belakang leher dan biarkan selama setengah jam, bersihkan dengan air.

Lakukan hal ini dua sampai empat kali seminggu.

(Baca juga: Bayi Gurita Ini Menetas, Warganet pun Heboh, Memang Apa Keunikannya?)

Atau bisa dengan memijat leher dengan minyak almon hangat dan lakukan beberapa kali dalam sebulan.

Bisa juga dengan menggiling kacang almon yang telah direndam sampai menjadi pasta, kemudian oleskan pada area leher dan gosok perlahan selama beberapa menit. Cuci dengan air dingin dan lakukan dua kali seminggu.

2. Lidah buaya

Lidah buaya dapat memutihkan warna kulit dan mengurangi berbagai bintik di kulit. Lidah buaya juga kaya akan antioksidan dan berbagai senyawa yang membantu memperbaiki dan memproduksi sel kulit baru.

(Baca juga: Selain Ganja dan Sabu, Fachri Albar juga Terciduk karena Konsumsi Dumolid, Obat yang Bisa Bikin Otak Tulalit)

Caranya dengan mengoleskan gel dari tanaman lidah buaya ke leher dan pijat. Biarkan sekitar 20 menit dan bilas.

Lakukan hal ini sekali sehari untuk hasil terbaik.

3. Mentimun

Mentimun bisa digunakan untuk memperbaiki warna kulit pada area leher karena sifatnya yang dapat membantu memperbaiki sel kulit, menghilangkan sel kulit mati dan mencerahkan warna kulit.

(Baca juga: Inilah 3 Cara Mudah Untuk Menemukan Ponsel Android Anda yang Hilang! )

Caranya dengan mengoleskan mentimun ke seluruh leher dan gosok perlahan selama 10 menit. Cuci dengan air mawar atau air dingin.

Pilihan lainnya bisa dengan mencampurkan jus mentimun dengan jus lemon dalam takaran yang sama dan oleskan pada lehermenggunakan kapas. Biarkan selama 10 menit dan bilas dengan air dingin.

Lakukan hal ini setiap hari selama beberapa bulan sampai terlihat hasilnya.

4. Jus lemon

Lemon memiliki asam sitrat yang merupakan zat pemutih alami, selain itu vitamin C dalam lemon membantu menghilangkan sel-sel kulit mati dan mencerahkan kulit.

(Baca juga: Malware Kembali ‘Mewabah’, Jutaan Smartphone Android sudah Jadi Korban. Ini Cara Kerjanya)

Caranya dengan mengoleskan jus lemon ke area kulit leher yang gelap dengan menggunakan kapas.

Jika kulit sensitif, tambahkan jus lemon dengan air. Biarkan selama 20 menit dan bersihkan dengan air dingin. Lakukan setiap hari.

5. Oatmeal

Oatmeal bekerja sebagai scrubber kulit yang membantu mengelupas kulit mati.

(Baca juga: Anda Pelanggan Telkomsel? Segera Registrasi Prabayar! Ada Bonus Internet 10 Gb Menanti)

Caranya ambil dua sendok teh oatmeal dan tambahkan sedikit air tomat untuk membuatnya menjadi pasta.

Oleskan pada leher dan biarkan sekitar 20 menit. Gosok dengan lembut dan bilas dengan air dingin.

Lakukan hal ini sekali atau dua kali seminngu.

6. Baking soda

Baking soda bekerja sebagai exfoliant kulit alami dan membersihkan kulit.

(Baca juga: 60 Tahun Permesta: Ibarat ‘David Vs Goliath’, AURI Berhasil Tumpas Permesta Berkat Taktik Jitu)

Kombinasi baking soda dan air telah terbukti cukup efektif dalam menghilangkan hiper-pigmentasi yang terbentuk di sekitar leher.

Caranya dengan mencampurkan tiga bagian baking soda dan satu bagian air dan oleskan pada leher, tunggu hingga kering. Cuci bersih dan lakukan dua kali seminggu.

7. Kulit jeruk

Kulit jeruk bisa digunakan untuk membersihkan sekaligus memutihkan kulit.

(Baca juga: Narsis atau Totalitas? Pria Ini Rela Menyewa Helikopter Hanya Untuk Membuat Wanita Terkesan)

Caranya dengan mengeringkan beberapa kulit jeruk dan buat menjadi bubuk.Tambahkan susu untuk membuat pasta.

Oleskan di sekitar leher dan biarkan mengering, kemudian cuci dengan air dingin.

(Baca juga: Luar Biasa, Dengan Pelukan dan Ciuman Gadis Ini Gagalkan Aksi Bunuh Diri Pemuda Tak Dikenalnya)

Artikel Terkait