(Foto) Kocak! Inilah Potret Pengorbanan para Pria Demi Memotret Pasangannya. Duh, Kerja Ekstra Tuh!

Aulia Dian Permata

Penulis

Perkumpulan pria yang berjuang ekstra demi memenuhi hasrat gila foto para pasangannya ini disebut Boyfriend of Instagram. Dedikasi luar biasa, deh!

Intisari-Online.com - Sepertinya sudah menjadi takdir bahwa wanita suka difoto, dan imbasnya, pria harus rela jadi fotografer pribadi mereka.

Apalagi kalau sedang pergi berdua ke suatu tempat, para wanita ini selalu ingin hasil foto sempurna dan Instagramable agar dapat banyak likes!

Saking repotnya para wanita ini dalam berpose, maka pasangannya harus benar-benar melakukan berbagai pengorbanan agar foto yang dihasilkan bisa sesuai selera.

Pria yang sekaligus merangkap sebagai fotografer pasangannya bahkan dapat julukan khusus, yaitu Boyfriends of Instagram.

(Baca Juga:Mewahnya Pesta Pernikahan 10 Hari 10 Malam Anak Raja Tambang Batu Bara Kalimantan Ini! Mobil Pengantinnya Saja Seharga Belasan Miliar!)

1. Demi memotret pasangan dan teman-teman wanitanya, pria ini harus berdiri di atas pinggiran bak mandi. Pasti fotonyapun berulang kali!

2. Wanita ini ingin difoto dengan gaya kekinian, yaitu pose menarik tangan pasangannya menuju suatu tempat. Tapi, lihat pengorbanan si pacar!

(Baca Juga:Kecelakaan Bus di Tanjakan Emen: 5 Bus yang Dikenal Sebagai Raja Jalanan karena 'Doyan' Ugal-ugalan)

3. Duh, demi menuruti keinginan pasangannya, pria ini rela tengkurap di keramaian!

4. Asal pasangan senang! Pria ini rela membawa tas model feminim dan memotret kekasihnya saat pesta.

(Baca Juga:(Foto) Operasi Plastik Tidak Seinstan yang Dibayangkan, Wanita Ini Menderita 3 Bulan Setelah Jalani Operasi)

5. Sepertinya, sudut yang tepat untuk mendapatkan hasil foto terbaik adalah dengan berbaring di tanah.

6. Mungkin kekasihnya ingin difoto bak model Victoria Secret. Pria ini harus berjongkok di tepi kolam renang yang berbatasan dengan lautan lepas.

7. Ada gaya baru dalam mencari sudut terbaik. Yaitu berbaring miring dan pura-pura tersenyum saat kekasih dan teman-temannya sibuk bergaya.

8. Tuh kan! Pose hits kekinian lagi. Kali ini dengan gaya membawa papan seluncur di tepi pantai.

Nah, jadi para wanita, harap lain kali lebih berperasaan pada pasangan Anda ya saat menyuruh mereka mengambil foto Anda.

(Baca Juga:5 Trik Rahasia Dalam Film Ini Bisa Jadi Sangat Berguna Bagi Anda Suatu saat Nanti, Patut Dicoba!)

Artikel Terkait