Penulis
Intisari-online.com - Secara kebetulan, seorang wanita bernamaRomy McCloskey,melihat tigaulat kepompong di tanaman halaman rumahnya.
Sayangnya, ketika lahir, salah satu kupu-kupu lahir dengan tidak sempurna.
Kupu-kupuberjenis Monarchi (kupu-kupu Raja) itu mengalami cidera saat berusaha merobek kepompongya dan bukan karena faktor genetik atau dijangkit parasit.
Terlihat bahwa salah satu bagian sayapnya rusak.
(Baca juga:(Foto) Ternyata Amerika Serikat Pernah Mengalami Krisis Ekonomi yang Sangat Parah, 7 Foto Ini Buktinya)
(Baca juga:Ratu Alexandra Birdwing, Kupu-kupu Terbesar di Dunia yang Begitu Indah tapi Sayang Terancam Punah)
Untungnya, Romy, yang seorangdesainer kostum profesional ini, berbaik hati untuk membantu kupu-kupu monarch yang baru berusia tigahari itu.
Berbekal peralatan handuk, gantungan kawat, cotton bad,kapas, gunting, pinset, bedak talek, dan sayap kupu-kupu tambahan yang ia dapatkan dari kupu-kupu lain yang telah mati, Romy pun melakukan "operasi" pada sayap kupu-kupu tersebut.
Romy mulaidengan memotong dan merapikan sayap yang patah, ini tidak menyakiti kupu-kupu. Rasanya sama seperti saat kita memotong rambut atau kuku.
Dengan penuh kesabaran, Romy menyambung sayap kupu-kupu tersebut dan hasilnya seperti gambar di atas.
Meskipun corak warnanya berbeda, tapi sayap kupu-kupu tersebut tetaplah cantik.
Esok harinya, setelah diberikan nektar buatan oleh Romy sendiri, ini saatnyauntuk melihat apakah kupu-kupunya sudah siap untuk terbang atau tidak.
Dan... kupu-kupu itu langsung terbang!
Ia memang sempat berhenti pada ranting semak-semak di sekitar halaman rumah Romy, mungkin sedang beradaptasi, namun setelah itu kupu-kupu ituterbang pergi.
"Sampai jumpa sobat kecil, semoga berhasil!" ucap Romy seperti dilansir dari boredpanda.com.
Sebenarnya, Romy punya kisah dibalik kepeduliannya terhadap kupu-kupu.
Romy memang sangat menyukai kupu-kupu karena mereka memiliki arti buatnya.
Sebelum ibunya meninggal, ibunya pernah berkata bahwa, "Romy, kapan pun kamu melihat kupu-kupu, itu berarti aku ada bersamamu, dan itu juga berartibahwa aku mencintaimu."
(Baca juga:Kisah Ulat yang Takut dengan Proses Metamorfosis yang akan Mengubahnya Menjadi Kupu-kupu)