Punya Tiga Sirip dan Tiga Kaki, Ikan Aneh Berwarna Hitam Legam Ini Bikin Heboh Warganet

Ade Sulaeman

Penulis

Seorang warganet setempat bertanya, ‘Apakah ikan itu ditangkap di Chernobyl?’

Intisari-Online.com – Seekor ikan dengan wujud yang tidak biasa terpancing oleh seorang nelayan di Australia.

Ikan aneh itu berwarna hitam dan memiliki tiga kaki serta tiga sirip.

Warganet pun kaget saat melihat foto ikan aneh yang diposting oleh nelayan yang bernama Michelle Garside itu.

Sang nelayan bercerita, ia memancing ikan di Sunshine Coast di Queensland, pada Minggu (24/12) lalu.

(Baca juga: Selain Mendapat Predikat Desa Terbersih, Penglipuran Juga Dikenal Sebagai Desa Antipoligami)

Ikan Kodok
Tidak disangka kailnya mengait pada seekor ikan berwarna hitam yang punya tiga kaki dan tiga sirip itu.

Ia pun memotret ikan tersebut di grup Facebook setempat.

Ia minta bantuan kepada nelayan lainnya untuk mengidentifikasi ikan yang ditangkapnya itu, yang ternyata jadi perdebatan di media sosial.

Ikan aneh itu hampir sepanjang 30 cm, berwarna hitam gelap, dengan tiga kaki dan tiga sirip.

Penampakan ikan itu jadi membingungkan orang-orang yang melihat foto ikan tersebut.

Nelayan wanita tersebut mengatakan bahwa ia telah mengontak ahli kehidupan hewan liar, tetapi ia juga minta bantuan kepada warganet di Facebook.

“Adakah orang yang puny aide apa jenis ikan ini…ikan punya kaki?” tanya Michelle kepada Sunshine Coast Community Board.

(Baca juga: Egyptian Jerboa, Hewan Aneh Bertubuh Seperti Kangguru Namun Masuk Spesies Tikus)

Ikan Kodok
Ada warganet yang takut apakah ikan itu terlihat berenang di sekitar mereka.

Sementara yang lainnya berpikir ikan itu mungkin keturunan dari ikan bermata tiga yang terkenal dalam film The Simpsons. Ada-ada saja…

Seorang warganet setempat lainnya bertanya, “Apakah ikan itu ditangkap di Chernobyl?”

Ia sepertinya tertuju pada kondisi terusan perairan di sana.

Meskipun demikian, banyak yang menerka ikan itu dengan mengatakan, kepercayaan umum di kalangan masyarakat Sunshine Coast bahwa ikan itu adalah seekor ikan katak.

“Ikan katak digunakan di jaring kapal pukat. Ikan itu ada yang merah, kuning, cokelat, dan hitam,” kata seorang warganet.

Sementara yang lainnya mengatakan, “Sudah dikonfirmasikan oleh seorang pemilik tangki ikan laut bahwa ini adalah seekor ikan katak.”

Ikan katak biasa ditemukan di perairan di Selandia Baru, Pasifik, dan sebagian Australia.

Ikan ini juga dikenal sebagai ikan pemancing atau Anglerfishes.

Dilansir dari situs MailOnline Australia, Rabu (27/12), Michelle Garside mengatakan ia menjaga ikan itu tetap hidup saat memotretnya.

Setelah itu ia mengembalikan ikan tersebut ke dalam kanal.

(Baca juga: Dulu Dicampakkan, Kini Buah Ceplukan Harganya Selangit)

Artikel Terkait