Suka Gunakan ‘Sunbed’, Wanita Ini Terkena Kanker Kulit dan Peringatkan Semua Orang

Mentari DP

Penulis

Elaine telah menjalani 15 prosedur melelahkan sejak wajahnya didiagnosis terkena tumor pada tahun 2013.

Intisari-Online.com – Perkenalkan, namanya Elaine Sheaf.

Wanita berusia 62 tahun menceritakan bahwa selama empat dekade dia suka menggunakan sunbed (alat pemanas berbentuk kasur yang diklaim mampu mengubah warna menjadi gelap eksotis).

Namun sekarang, wanita asal Rochester, New York, ini merasakan akibat dari kebiasaan yang dia anggap tidak berbahaya itu.

Dilansir dari independent.co.uk, Elaine telah menjalani 15 prosedur melelahkan sejak wajahnya didiagnosis terkena tumor pada tahun 2013.

(Baca juga:Dikira Komedo, Ternyata Lubang di Dagu Wanita Ini Adalah Kanker Kulit yang Mematikan)

(Baca juga:Berkat Aplikasi, Wanita Ini Akhirnya Tahu Bahwa Dia Terkena Kanker Kulit)

Wajah Elaine Sheaf sebelum operasi.

Tumor itu kemungkinan besar disebabkan oleh kebiasaannya suka menggunakan sunbed.

Karena tumor ini, terdapat lubang besar di wajah Elaine.

Tidak hanya itu, dokter juga harus berulang kali memotong bagian kulit Elaine karena tumor ganas telah menyebar. Terutama di sebagian besar daerah dekat tulang pipinya.

Untuk merekonstruksi wajahnya setelah tumor diangkat, Elaine telah menerima cangkokan kulit dari balik telinga, paha, bahu, dan kelopak matanya.

Wajah Elaine Sheaf setelah operasi.

Masalahnya ini tidak hanya membuat Elaine terpukul, namun juga membuatnya takut untuk meninggalkan rumah.

Padahal dia sudah diberi make-up khusus dari sebuah departemen di rumah sakit.

Kini, Elaine berpesan pada semua orang agar menghindari menggunakan sunbed dan juga terkena sinar matahari secara langsung terlalu sering.

“Saya mohon orang-orang untuk melukan tindakan pencegahan saat berlibur dan jangan memakai sunbed,” kata Elaine.

Artikel Terkait