Find Us On Social Media :

Evil Spirit Gin, ‘Minuman Terkutuk’ yang Dibuat dari Bahan-bahan yang Berasal dari Desa Berhantu

By Ade Sulaeman, Rabu, 25 Oktober 2017 | 19:15 WIB

Intisari-Online.com – Anda ingin merayakan Halloween? Anda mencari minuman khusus untuk menambah semangat Halloween?

Bila ya, cobalah Evil Spirit Gin. Inilah minuman spesial yang tepat untuk Halloween.

Minuman ini dibuat dari bahan-bahan yang adanya di desa yang paling berhantu di Inggris.

Setelah jadi, minuman ini dikutuk terlebih dahulu oleh penyihir profesional dibawah sinar bulan purnama.

(Baca juga: 'Kutukan' Keluarga Kennedy: Saat Kematian Tragis Seolah ‘Akrab’ dengan JFK dan para Kerabatnya)

Evil Spirit Gin adalah minuman edisi terbatas. Minuman ini dideskripsikan sebagai ‘kenikmatan yang jahat’.

Bisa jadi minuman ini adalah hanya sebagai semangat hantu-hantuan yang pernah diciptakan.

Hal itu tidak hanya karena minuman ini berwarna hijau seperti racun.

Tetapi, minuman ini dibuat dari apel dan mint yang dipetik dari Pluckley di Ashford, Kent.

Pluckley dikenal sebagai desa paling berhantu di Inggris.

Di desa itu setidaknya menjadi rumah tidak kurang dari 12 hantu, termasuk hantu Watercress Woman dan petani Edward Brett.

“Hantu-hantu di sini legendaris. Mereka yang tumbuh besar  di desa ini tahu cerita hantu ini dan mencari mereka di sekitar desa,” kata Helen Baird, yang memiliki toko bahan-bahan pertanian dan menyediakan bahan-bahan untuk membuat minuman ini.