Find Us On Social Media :

Enaknya Jadi Pekerja di 6 Negara ini, Waktu Istirahatnya Terpanjang di Dunia

By Masrurroh Ummu Kulsum, Rabu, 12 September 2018 | 13:00 WIB

4. China (2 Jam)

Baca Juga : 7 Negara Ini Rentan Jatuh dalam Krisis Mata Uang, Indonesia?

Salah satu negara yang baru mengadaptasi jeda makan siang yang lebih lama adalah China.

China mengizinkan pekerjanya untuk makan siang dari jam 12 siang hingga jam 2. Pekerja pabrik juga didorong untuk tidur siang selama 30 menit.

3. Prancis (2 Jam)

Di negara Prancis yang kaya akan kulinernya, istirahat makan siang berlangsung selama 2 jam.

Toko-toko dan butik biasanya akan ditutup dari jam 2 hingga jam 4 sore untuk memungkinkan para pekerjanya istirahat makan siang.

Bahkan, ana-anak sekolah pun juga menikmati waktu istirahat makan siang yang panjang seperti ini.

2. Yunani (3 Jam)

Orang Yunani terkenal sangat menghormati makanan. Mereka dikenal karena makan waktu yang lama untuk menikmati makan siangnya.

Para pekerja di sana biasanya akan meninggalkan pekerjaan pada jam 2 siang, menyantap makanan dilanjutkan dengan tidur.

Mereka akan kembali ke kantor pada jam 5 sore untuk melanjutkan pekerjaan.