Penulis
Intisari-Online.com - Mendongeng adalah salah satu kegiatan yang dapat mendekatkan hubungan antara orang tua dan anak. Cerita dongeng dianggap dapat mengembangkan daya pikir dan imajinasi anak. Yang perlu diperhatikan adalah kemampuan menceritakan dongeng agar anak dapat masuk kea lam cerita yang disampaikan. Ada beberapa tips mendongeng untuk anak yang bisa dicoba para orang tua:
1. Berikan gambaran sejelas-jelasnya
Agar anak dapat membayangkan situasi sebuah cerita, maka kita harus menggambarkan sejelasnya setiap kondisi di dalam cerita. Kita bisa memberikan gambaran dengan mengeluarkan suara-suara, seperti bunyi ombak atau kicauan burung.
2. Gunakan intonasi suara
Hal penting lainnya dalam mendongeng adalah intonasi suara. Ketika tokoh dalam cerita sedang berbisik, maka kita juga harus ikut berbisik agar anak benar-benar mendapat gambaran yang sesungguhnya. Gunakan juga suara sesuai dengan tokoh dalam cerita, misalnya tokoh adalah seekor katak, maka kita meniru bagaimana suara katak.
3. Ekspresi dan tingkah laku
Jika tokoh di dalam cerita sedang bersedih, maka kita harus menampilkan ekpresi sedih. Begitu pula ketika tokoh sedang bergembira, maka tunjukkan ekspresi wajah bahagia.
4. Atur jeda waktu
Memberi jeda waktu akan menciptakan suasana yang dramatis dalam benak anak. Beri jeda waktu dua sampai tiga detik sebelum klimaks cerita. Hal ini juga akan membantu melatih imajinasi anak untuk menebak cerita apa yang akan terjadi selajutnya.
5. Gunakan kostum
Jika ingin lebih membangun suasana, kita dapat menggunakan kostum sesuai dengan tema cerita. Penggunaan topeng atau boneka juga bisa menjadikan cerita lebih hidup.
Nah, sekarang kita bisa mencoba tips mendongeng untuk anak agar anak lebih senang dan dapat mengembangkan imajinasi mereka. (Maria Immaculata R. A. & Antonius Sulistyo P. dalam “Menjaga Penampilan dan Kesehatan Perempuan”. Penerbit: Buku Kompas)